Atlet Renang Belanda Viral Pakai Celana Efek Transparan di Olimpiade 2024
Perenang Arno Kamminga dari Belanda ambil bagian di Olimpiade 2024 Paris. Penampilan atlet 28 tahun itu mendadak viral, tapi bukan karena performanya di lintasan renang.
Arno tampil di nomor gaya dada 100 meter yang digelar di Paris La Defense Arena, Paris, Prancis, pada Sabtu (27/7/2024). Untuk aksinya, celana renang ketat berwarna biru dengan aksen bintik-bintik oranye menjadi andalan Arno.
Arno Kamminga dari Belanda bersiap bertanding di nomor 100 meter gaya dada Olimpiade 2024. (Foto: Andre Weening/BSR Agency/Getty Images) |
Keluar dari kolam renang, Arno langsung menarik atensi. Efek transparan langsung membekas di celananya sehingga Arno tampak seperti tanpa busana sama sekali.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Beragam reaksi bernada seloroh pun bermunculan di media sosial. "Pastinya menonton ini karena olahraganya," kicau seorang pengguna X seperti dikutip New York Post. Ada pula yang berkomentar, "Apakah ini ilegal?"
(Foto: Rene Nijhuis/BSR Agency/Getty Images) |
Arno berhasil menyelesaikan pertandingan di urutan kedua dengan catatan waktu 59.12 detik. Rasa kecewa sempat ia ekspresikan lewat sebuah unggahan di akun Instagram pribadinya @arnokamminga. "Bukan hasil yang aku inginkan," tulisnya disertai emoticon patah hati.
Pada Selasa (30/7/2024), ia kembali mencoba peruntungannya di nomor gaya dada pria 200 meter. Olimpiade 2024 tentu bukan pengalaman pertamanya di ajang olahraga terakbar empat tahunan itu.
Turut berpartisipasi di Olimpiade 2020 Tokyo, ia berhasil menyabet dua medali emas dari nomor 100 meter dan 200 meter.
(dtg/dtg)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya













































