Artis Inggris Ditahan di Dubai 2 Bulan, Gara-gara Sindir Teman Tak Bayar Utang
Kedatangan Sofia Hayat berubah menjadi mimpi buruk ketika dia berniat untuk liburan namun berakhir di tahan di negara yang dikenal dengan kemewahannya itu. Artis Inggris keturunan India itu mengaku ditahan di Dubai selama dua bulan gara-gara postingan media sosialnya yang menyindir seorang teman yang tidak bayar utang.
Sofia mengklaim bahwa temannya meminjam uang darinya dan dia mengancam akan membeberkan masalah tersebut di Instagram. Namun, Sofia tidak mengetahui bahwa tindakan tersebut melanggar hukum ketat di Dubai yang mengatur komentar pencemaran nama baik di media sosial.
Ketika Sofia mencoba meninggalkan Dubai menuju Arab Saudi untuk merayakan Tahun Baru bersama temannya, dia justru ditahan di Bandara Internasional Dubai. Paspor Sofia disita, dan dia ditahan oleh polisi selama 12 jam (6 jam di dalam sel dan 6 jam lagi diinterogasi oleh lima petugas)
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Mereka hanya melemparku ke dalam sel tanpa penjelasan apapun," ungkap artis reality show Big Brother itu, seperti dikutip dari DailyMail.
"Ketika aku bertanya apa yang terjadi, polisi hanya menyuruhku untuk diam. Aku mengalami serangan panik, gemetar, dan menangis saat mereka menginterogasiku," tambahnya.
Sofia menghabiskan dua bulan di Dubai tanpa paspor dan harus menyewa Airbnb seharga £250 per minggu. Dia juga diwajibkan melapor ke kantor polisi dua kali seminggu.
"Aku tidak bisa memesan tempat tinggal jangka panjang karena tidak tahu berapa lama harus tinggal di sana. Aku kesulitan tidur dan merasa sangat kesepian," kisahnya.
Setelah delapan minggu, Sofia diberitahu oleh jaksa penuntut umum bahwa ancaman untuk menyebut nama seseorang di media sosial dianggap sebagai tindak pidana di Dubai, dengan ancaman hukuman dua tahun penjara atau denda sekitar Rp 1 miliar. Sofia akhirnya dibawa ke hadapan hakim, yang memutuskan untuk membebaskannya setelah mendengar bahwa ada uang kaitannya dengan utang piutang.
Dia diizinkan pulang tanpa denda atau hukuman penjara. Sofia kemudian terbang kembali ke Inggris pada 26 Februari.
"Aku pikir satu-satunya alasan aku bisa keluar adalah karena aku memiliki paspor Inggris dan mantan aktris Bollywood," kata Sofia.
Sofia mengaku trauma dengan Dubai. Dia menyebut bahwa negara yang tampak modern di media sosial itu masih konservatif secara sistem hukum.
"Dubai sebenarnya adalah neraka. Aku berharap negara ini modern, penuh dengan kemewahan seperti yang terlihat di Instagram dan TikTok. Tapi itu semua bohong. Aku tidak akan pernah kembali," tegasnya.
(kik/kik)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya











































