Peluk Sayang Putrinya di Depan Publik, David Beckham Tuai Kontroversi
Kedekatan David Beckham dan putrinya, Harper Seven, kerap jadi sorotan. Sang legenda sepak bola ini tak sungkan menunjukkan kecintaan terhadap anak bungsunya dengan belaian, pelukan dan kecupan di depan publik.
Harper Seven pun tak malu memperlihatkan kekaguman kepada ayahnya dengan bahasa tubuh seperti mencium juga memeluk. Sayangnya, tidak semua orang menganggap ungkapan kasih antara ayah dan anak ini 'wajar'.
David dan Harper Beckham sempat menuai kontroversi ketika menonton pertandingan sepak bola antara Inter Miami melawan St. Louis City di Fort Lauderdale, Florida, AS, beberapa waktu lalu. David dan Harper yang duduk di barisan depan menunjukkan kedekatan mereka.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
David Beckham duduk bersama putrinya Harper sebelum pertandingan sepak bola MLS antara tim Inter Miami melawan St. Louis City di Fort Lauderdale, Florida. Foto: AP/Rebecca Blackwell |
David, mengenakan setelan jas navy terlihat merangkul pinggang Harper. Sementara remaja 12 tahun tersebut mendekatkan tubuh dan menyenderkan kepala ke ayahnya.
Keduanya tampak tersenyum bahagia dan menikmati kebersamaan mereka. Ikatan emosional yang kuat membuat banyak orang kagum.
"Saya suka betapa dia dipuja oleh ayahnya. Pasti menyenangkan menjadi gadis bungsu dengan 3 kakak laki-laki," komentar salah satu pengguna Instagram.
"Harper tampak baik, dan David tampak seperti ayah yang luar biasa," puji netizen lain.
Namun tak sedikit pula menilai Harper sudah terlalu dewasa untuk 'bermesraan' dengan ayahnya.
David Beckham duduk bersama putrinya Harper sebelum pertandingan sepak bola MLS antara tim Inter Miami melawan St. Louis City di Fort Lauderdale, Florida. Foto: AP/Rebecca Blackwell |
"Mereka jelas dekat, tetapi dia tampaknya memperlakukannya sebagai anak yang masih sangat kecil," tulis netizen yang mengritik.
"Beckham perlu menyadari bahwa putrinya tumbuh pesat. Dia tidak bisa memeluknya seperti yang dia lakukan ketika anaknya masih berusia 5 tahun," kritik netizen lainnya.
"Foto ini benar-benar tidak pantas," tukas netizen lagi.
(hst/hst)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce













































