Heboh Foto Mark Zuckerberg Berjenggot, Gwyneth Paltrow Sebut Mirip Ex Suami
Foto Mark Zuckerberg berkumis dan berjenggot sempat viral di media sosial. Sosok dari CEO Meta itu pun membuat netizen heboh.
Penampilannya yang berbeda menimbulkan reaksi beragam di media sosial. Tak sedikit di antaranya yang terkesima dan memuji.
Gwyneth Paltrow termasuk yang terkesima dengan foto Zuckerberg memakai kumis dan jenggot. Aktris dan pengusaha berusia 51 tahun ini membandingkan wajah salah satu penemu Facebook ini dengan mantan suaminya, vokalis Coldplay, Chris Martin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dia mirip mantan suami saya di foto ini," tutur Gwyneth, seperti dikutip dari Female First.
Foto Mark Zuckerberg Diedit Jadi Berjenggot. Foto: Instagram |
Pendapat Gwyneth pun diamini salah satu penggemar. "Wajahnya seperti perpaduan Jack Harlow dan Chris Martin jika mereka punya anak," komentar penggemar tersebut.
Pekan lalu, Zuckerberg membuat kehebohan dengan foto wajahnya yang sudah diedit. Foto asli diambil dari tangkapan layar momen pendiri Facebook itu mengumumkan kehadiran versi terbaru dari Meta AI lewat Instagram.
Ayah dua anak ini tampil dengan gaya kasualnya yang khas, yakni atasan berupa kaus. Kalung berbentuk rantai melengkapi penampilannya.
Chris Martin vokalis Coldplay. Foto: Getty Images/Imgorthand |
Sebelum diedit, wajah pria 39 tahun itu polos tanpa bulu-bulu halus. Sampai akhirnya, seseorang membuat versi Zuckerberg berjenggot dari foto tersebut.
Penampilan berbeda langsung menimbulkan reaksi yang beragam di media sosial. Tak sedikit di antaranya yang terkesima dan memuji.
"Saya akan memberinya lebih dari sekadar data saya," tulis pengguna Instagram.
Sementara netizen lain mencuit, "Dia sangat seksi seperti itu."
(hst/hst)
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Pakaian Pria
Corduroy Jacket Jadi Outer Andalan Cowok yang Ingin Tampilan Casual Modern
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026













































