10 Arti Mimpi Mandi, Apakah Pertanda Baik dalam Kehidupan?
Manusia kerap bermimpi aneh di malam hari, salah satunya mimpi mandi. Sebagian orang menganggap mimpi mandi merupakan pertanda baik, sebab mandi identik dengan membersihkan diri dari kotoran.
Meski begitu, tak semua mimpi mandi menjadi pertanda baik dalam kehidupan. Ada sejumlah jenis mimpi mandi yang merupakan pertanda agar kamu harus hati-hati dan waspada.
Ingin tahu apa arti mimpi mandi? Simak pembahasannya secara lengkap dalam artikel ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sejumlah Arti Mimpi Mandi
Mengutip laman The Pleasant Dream, sejumlah orang mengalami mimpi mandi yang berbeda-beda, ada yang bermimpi mandi di rumah, mandi busa, hingga mandi di tempat umum. Nah, setiap mimpi tersebut memiliki arti yang berbeda-beda.
Untuk lebih jelasnya, simak sejumlah arti mimpi mandi di bawah ini:
1. Mimpi Mandi di Rumah
Jika kamu bermimpi mandi di rumah, bisa jadi pertanda kalau ada seseorang yang telah lama tertarik atau suka denganmu. Sayangnya, banyak orang yang tak tahu bagaimana cara menanggapinya.
2. Mimpi Melihat Seseorang sedang Mandi
Pernah bermimpi seperti ini? Jika iya, itu pertanda kalau kamu sedang membutuhkan perlindungan. Mimpi tersebut juga bisa melambangkan suatu hal yang baru akan datang dalam kehidupanmu.
3. Mimpi Mandi dengan Seseorang
Memang agak sedikit canggung, namun mimpi mandi dengan seseorang bisa jadi pertanda bahwa ada sejumlah rahasia yang akan terungkap dalam waktu dekat.
Selain itu, bermimpi mandi dengan seseorang merupakan pertanda bahwa kamu memiliki sifat kejam dan berbahaya. Perlu diingat bahwa kamu memiliki kemampuan untuk meredam amarah, jadi jangan gunakan emosi dalam menghadapi masalah.
4. Mimpi Mandi Busa
Bermimpi mandi busa diyakini merupakan pertanda bahwa kamu sebenarnya orang yang suka menolong, ramah, dan mudah bergaul dengan orang-orang. Hal ini dapat membuatmu menambah rasa percaya diri.
Arti lain dari mimpi mandi busa adalah kamu sedang mengalami kesepian atau ingin mengasingkan diri untuk sementara waktu. Cobalah tanyakan pada dirimu sendiri apa faktor yang membuatmu ingin rehat sejenak dari dunia luar.
5. Mimpi Mandi di Tempat Umum
Mimpi ini kerap diartikan sebagai pertanda akan datangnya perpisahan, terutama dalam hubungan pertemanan. Namun, mimpi mandi di tempat umum juga bisa diartikan sebagai kebanggaan dan kepercayaan diri, di mana kamu jadi lebih semangat menjalani kehidupan sehari-hari.
6. Mimpi Mandi di Alam
Mandi di alam memiliki arti muncul keraguan terhadap pasanganmu. Sebab, kamu sadar bahwa sebenarnya sudah tidak bahagia dalam menjalani hubungan ini, tetapi detikers masih sangat peduli dengannya.
Jika kamu bermimpi seperti ini, cobalah diskusikan dengan pasanganmu secara baik-baik. Keluarkan seluruh isi hati detikers demi kebaikan hubungan ke depannya.
7. Mimpi Mandi di Laut
Bermimpi mandi di laut melambangkan kemampuan detikers untuk berkreasi. Selain itu, mimpi ini juga melambangkan kekuatan, keterampilan, kemauan, dan kapasitasmu untuk mencapai tujuan.
8. Mimpi Mandi dengan Pasangan
Terdengar romantis, namun detikers harus hati-hati jika bermimpi seperti ini. Mimpi ini berkaitan dengan hubungan asmara, karena kemungkinan ada seseorang yang ingin menjalin hubungan rahasia denganmu atau pasanganmu.
9. Mimpi Mandi Air Dingin
Bermimpi mandi air dingin kerap dilambangkan sebagai keabadian. Selain itu, mimpi ini juga menjadi pertanda agar berhenti menunda-nunda suatu hal. Jangan ragu dalam mengambil keputusan, karena sifat ragu-ragu justru membawa suatu hal yang buruk.
10. Mimpi Mandi Air Hangat
Mimpi ini menjadi pertanda akan datangnya suatu ide cemerlang yang tidak disadari. Selain itu, mimpi ini juga diartikan sebagai suatu sindiran tentang perkembangan hidupmu, apakah sudah menuju arah yang lebih baik atau masih 'jalan di tempat'.
Demikian 10 arti mimpi tidur beserta penjelasannya. Semoga artikel ini dapat menjawab rasa penasaranmu setelah bermimpi mandi.
(ilf/fds)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Heboh Wanita 'Nyemplung' di Kolam Tetangga Tanpa Busana, Ingin Jadi Mermaid
Curhat Wendy Red Velvet Makan karena Terpaksa, Bikin Fans Khawatir
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Heboh Wanita 'Nyemplung' di Kolam Tetangga Tanpa Busana, Ingin Jadi Mermaid
Potret Cantik Putri Denmark yang Viral Dijodohkan dengan Putra Donald Trump
Rompi Lepas Pasang Jadi Tren Baju Lebaran 2026, Raup Cuan Ratusan Juta
Curhat Wendy Red Velvet Makan karena Terpaksa, Bikin Fans Khawatir











































