Gaya Sri Mulyani Valentine Bareng Suami, Mesra Pose di Depan Pohon Jodoh
Di momen spesial hari Valentine yang jatuh pada tanggal 14 Februari kemarin, mentri keuangan RI, Sri Mulyani memamerkan momen kebersamaan dengan sang suami, Tonny Sumartono. Tampil mesra, keduanya menghabiskan waktu bersama di mengunjungi Kebun Raya Bogor.
Melalui keterangan di unggahan Instagramnya, Sri Mulyani mengungkapkan jika dirinya dan suami berkunjung ke Kebun Raya Bogor untuk melihat Pohon Jodoh. Pohon tersebut rupanya sudah berusia sekitar 158 tahun.
"Di Kebun Raya Bogor ada POHON JODOH yang ditanam secara berdampingan pada tahun 1866.
Sudah tua sekali... lebih satu setengah abad!
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pohon yang satu merupakan jenis dari pohon Meranti Tembaga (Shorea leprosula Miq), sedangkan pohon yang ada disebelahnya adalah jenis dari pohon Ara Ratu (Ficus albipila (Miq.) King).
Pohon saja berjodoh...💕
Happy Valentine 💝 14 Februari 2024," tulis Sri Mulyani.
Pada unggahannya itu Sri memamerkan beberapa potretnya berpose di depan Pohon Jodoh bersama sang suami. Tampil kompak, Sri dan suaminya mengenakan polo shirt berwarna merah tua yang dipadukan dengan celana coklat. Untuk melengkapi penampilannya, Sri menambahkannya dengan mengenakan topi putih dan jaket merah muda.
Di slide pertama Sri Mulyani dan Tonny tampil mesra dengan berpose membentuk hati menggunakan tangan mereka berdua. Sambil dirangkul oleh Tonny, keduanya memamerkan senyum sumringah mereka ke arah kamera.
Hingga saat ini unggahan Sri Mulyani itu sudah memperoleh lebih dari 32 ribu likes dan beragam komentar. Tak sedikit yang ikut memberikan ucapan selamat Valentine dan mendoakan agar Sri Mulyani dan suaminya itu selalu langgeng serta bahagia.
"Happy valentine Ibu @smindrawati ..... Langgeng dan bahagia selamanya ❤️❤️" komentar salah seorang netizen.
"Sweet!!! Happy Valentines Day Bapak dan Ibu, Semoga semakin penuh cinta," komentar lain.
"Aaah ibuuu romantisnyaaa 😍😍" komentar lainnya.
Sri Mulyani dan Tonny Sumartono diketahui telah resmi menikah pada tahun 1988. Dari pernikahan tersebut keduanya telah dikaruniai 3 orang anak. Kini, meski usia pernikahannya sudah 35 tahun lebih namun keduanya masih terlihat romantis dan kompak.
(vio/vio)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Potret Moana Anak Ria Ricis, Sudah Jadi Juragan Kos-kosan di Usia 3 Tahun
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana











































