Pangeran William Dikecam Puji Perawat yang Jaga Kate Middleton Pascaoperasi
Pangeran William memberi pujian untuk perawat yang menjaga Kate Middleton selama dirawat setelah operasi perut. Tapi calon raja Inggris ini justru dikecam.
Dalam salah satu acara publik pertamanya sejak sang istri pulang dari rumah sakit, pria 41 tahun ini memberikan gelar kehormatan kepada seorang wanita bernama Patricia Spruce, Rabu pekan lalu. Pria yang merupakan aktivis sosial ini kemudian menuliskan pengalamannya saat bertemu Pangeran William di LinkedIn.
"Sungguh pengalaman yang luar biasa, kastilnya sungguh menakjubkan, semua orang juga begitu baik kepada kami karena kami kagum dengan semuanya," tulisnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia juga bercerita bahwa Prince of Wales sempat menyebut dua perawat Kate Middleton dan memuji kinerja mereka.
"Pangeran William mengatakan bahwa Katherine (Kate Middleton) memiliki dua perawat Filipina yang merawatnya dan mereka luar biasa dan baik hati," lanjutnya.
Para 'pengamat kerajaan' langsung mengecam Pangeran William karena menyebut latar belakang etnis dua perawat itu. Menurut mereka, penyebutan itu tidak relevan, dan tidak penting juga diungkap.
"Apa hubungannya ras mereka dengan hal itu???" tulis salah satu pengguna X.
"Memang sepenting itu untuk tahu bahwa perawat Kate adalah orang Filipina? Mengapa? Masa bodoh, tanya Will," tulis yang lain.
"Dia menjadikan ras mereka sebagai titik fokus di ruangan yang penuh dengan orang kulit putih," kecam netizen lagi.
"William mengatakan Kate memiliki dua perawat Filipina. Mengapa penting untuk mengatakan bahwa mereka adalah perawat Filipina dan bukan sekadar menyebut perawat?" kritik yang lain.
Namun ada pula yang membela ayah tiga anak itu.
"Saya suka bagaimana perawat dan pekerja medis Filipina selalu dikenal luar biasa di seluruh dunia," cuit seorang warga Filipina.
"Saya berharap dengan begitu mereka tidak perlu pergi ke luar negeri untuk mendapatkan penghasilan yang layak mereka dapatkan. Mereka dibayar sangat rendah di sini," sahut netizen lainnya.
Sebelumnya, Kate Middleton pulang dari London Clinic pada akhir Januari 2024 setelah dirawat hampir dua minggu. Belum diungkap kondisi apa yang menyebabkan Princess of Wales untuk menjalani operasi, namun menurut sumber, tidak ada hubungannya dengan kanker.
(hst/hst)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
7 Potret Ratu Kecantikan yang Kerja Paruh Waktu Jadi SPG Dior
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen
Ramalan Zodiak 6 Januari: Libra Tetap Sabar, Sagitarius Kontrol Pengeluaran
TikTok Viral Verificator
Nyesek! Viral Curhat Wanita Setia 7 Tahun, Temani dari Nol Gagal ke Pelaminan











































