Pangeran William Ungkap Perawatan Kate Middleton Setelah Operasi Perut
Pangeran William memberikan sedikit bocoran soal istrinya Kate Middleton yang baru menjalani operasi di bagian perut. Apa kata sang pangeran?
Dalam pernyataan resmi Istana Kensington pada Rabu (17/1/2024), Princess of Wales atau Kate Middleton dikabarkan menjalani operasi perut di The London Clinic. Berdasarkan saran medis saat ini, Kate Middleton kemungkinan tidak akan menjalankan tugas publik sampai setelah Paskah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Yang Mulia Putri Wales dirawat di rumah sakit kemarin untuk rencana operasi perut. Operasinya berhasil dan diperkirakan dia akan tetap berada di rumah sakit selama sepuluh hingga empat belas hari, sebelum kembali ke rumah untuk melanjutkan pemulihannya," demikian pernyataan Istana Kensington melalui akun Instagram @princeandprincessofwales.
Kate Middleton saat ini telah keluar dari rumah sakit. Saat ini Putri Catherine tinggal di Adelaide Cottage, perkebunan Windsor, Inggris.
Seperti diberitakan Pagesix, orang dalam istana mengungkapkan bahwa Princess of Wales sudah kembali bekerja. Kate Middleton bersiap untuk kembali ke tugas publik menjelang paskah dan telah mengatur berbagai persiapan dari tempat tidurnya.
Terkait kondisi istrinya pascaoperasi perut, Pangeran William mengungkapkan sedikit detailnya. Pangeran Wales itu memberikan bocoran saat berbincang dengan tamu undangan upacara pemberian jabatan yang digelar di Kastil Windsor.
Pada acara di mana Pangeran William mewakili ayahanya Raja Charles III, pangeran 41 tahun itu berbincang dengan Patricia Spruce, salah satu tamu undangan. Pangeran mengatakan istrinya dirawat oleh dua perawat di rumah.
"Pangeran William bilang Catherine punya dua perawat Filipina yang merawatnya dan mereka sangat luar biasa serta baik," kata Patricia menirukan ucapan Pangeran William.
Pada acara resmi yang dihadiri Pangeran William setelah istri dan ayahnya keluar rumah sakit itu, kakak Pangeran Harry tersebut juga menyampaikan rasa terimakasihnya pada semua pihak yang sudah mengirimkan doa dan pesan untuk istri dan ayahnya.
"Terimakasih. Aku ingin menggunakan kesemapatan ini untuk menyampaikan terimakasih atas doa-doa baik dan dukungan kepada Catherine dan ayahku, khususnya pada hari-hari belakangan ini, itu sangat berarti untuk kami semua," ujar Pangeran William.
Dua anggota keluarga Kerajaan Inggris, Kate Middleton dan Raja Charles III diketahui dirawat di rumah sakit di waktu yang hampir bersamaan. Kate menjalani operasi perut, sedangkan Raja Charles III mengalami pembesaran prostat. Belakangan terungkap Raja Charles III menderita kanker.
(eny/eny)
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Di Balik Status Miliarder Beyonce, Upah Buruh Brand Fashionnya Cuma Rp 8 Ribu
Tatiana Kennedy Meninggal di Usia Muda, Drama Keluarga Kennedy Terkuak
Sinopsis The Darkest Hour, Tayang di Bioskop Trans TV Hari Ini
Pendapatan Pangeran William dan Kate Middleton Terungkap, Tembus Rp 500 M
Most Pop: Prilly Latuconsina Pamer Perut Rata saat Gym, Bikin Salfok
5 Tren Sneakers yang In dan Out di 2026 untuk Referensi Belanja Sepatu Baru
Viral Verificator
Viral! Pria Australia Nikahi Wanita Sumsel, Mahar Fantastis Rp 10 Miliar
5 Gaya Melania Trump di Pesta Tahun Baru, Gaun Bling-bling Jadi Sorotan
Ramalan Zodiak 4 Januari: Aries Banyak Peluang, Taurus Jangan Putus Asa











































