Sinopsis Birds of Prey, Film Margot Robbie di Bioskop Trans TV
'Birds of Prey' akan menjadi sajian spesial di Bioskop Trans TV. Film bergenre aksi ini untuk pertama kalinya tayang di layar kaca Tanah Air.'
'Birds of Prey' hadir pada Sabtu (30/9/2023), tepatnya pukul 21.30 WIB. Dirilis pada 2020, film ini diangkat dari cerita komik DC yang berjudul sama.
Adalah Cathy Yan, sutradara yang berada di balik 'Birds of Prey'. Film berdurasi 109 menit ini merupakan karya keduanya sebagai sutradara. Adapun aktris kenamaan Margot Robbie tampil sebagai bintang utama.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Produksi 'Birds of Prey' menghabiskan biaya mencapai US$ 75 juta. Namun, film tersebut berhasil meraup pemasukan sekitar US$ 250 juta - US$ 300 juta.
Sinopsis 'Birds of Prey'
Film ini menyoroti kehidupan Harley Quinn (Margot Robbie) setelah putus dari Joker. Walaupun berpisah karena kesepakatan bersama ternyata hal ini menimbulkan keresahan.
Sebab, Harley Quinn menjadi sasaran para penjahat yang ingin membalas dendam kepadanya. Terlebih ia tidak lagi dilindungi oleh Joker sehingga harus mampu hidup mandiri.
Sinopsis 'Birds of Prey', film Margot Robbie yang tayang di Bioskop Trans TV hari ini. (Foto: Dok.DC/Warner Bros) |
Suatu hari, ia mendengar kabar bahwa gadis bernama Cassandra Cain diculik oleh penjahat yang dikenal dengan nama Black Mask, Roman Sionis. Dari kasus tersebut Harley Quinn akhirnya bertemu dengan tiga wanita berbeda tujuan.
Ketiga gadis dalam Birds of Prey tersebut adalah Black Canary, Helena Bertinelli dan Renee Montoya. Mereka pun akhirnya bergabung untuk mengalahkan sang penjahat.
Jangan lewatkan 'Birds of Prey' di Bioskop Trans TV hari ini pada pukul 21.00 WIB.
(dtg/dtg)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026












































Sinopsis 'Birds of Prey', film Margot Robbie yang tayang di Bioskop Trans TV hari ini. (Foto: Dok.DC/Warner Bros)