Kacamata G-Dragon Sold Out Usai Tes Narkoba Sukarela, Harga Mobil pun Disorot
Personel grup KPop BIGBANG, G-Dragon menjadi sorotan usai datang ke kantor polisi, untuk menjalani tes narkoba secara sukarela. Hasil pemeriksaan membuktikan G-Dragon negatif narkoba, tidak seperti tuduhan yang menghebohkan netizen dan penggemarnya.
Kini netizen Korea menyorot harga mobil dan kacamata mewah yang digunakan G-Dragon saat datang ke kantor polisi. Meskipun harganya terbilang fantastis, kacamata G-Dragon sudah sold out alias terjual habis.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Harga Mobil G-Dragon Disorot
Saat tiba di kantor polisi pada Senin (6/11/2023), G-Dragon turun dari kursi belakang mobil sedan berwarna hitam. Netizen Korea mulai mencari tahu kendaraannya dan terungkap G-Dragon menaiki mobil BMW tipe i7 xDrive 60.
Harga mobil BMW yang dinaiki G-Dragon ke kantor polisi jadi sorotan. Foto: dok. Instagram @jiyong.bgdrgn |
Sebelum tersandung kasus narkoba, G-Dragon sudah didapuk menjadi brand ambassador BMW. Wajahnya muncul dalam iklan mobil BMW tipe New XM awal tahun ini.
Menyusul pemberitaan tentang kasus narkoba G-Dragon, BMW Korea mengatur semua video promosinya private di YouTube.
Netizen Korea mengira BMW Korea telah mengakhiri kerjasamanya dengan G-Dragon. Keputusannya hadir di kantor polisi dengan mobil BMW sontak mencuri atensi.
Untuk diketahui, mobil BMW tipe i7 xDrive 60, yang dinaiki G-Dragon bernilai 225 juta won atau sekitar Rp 2,6 miliar. Mobil tersebut kini populer dengan julukan GD car.
Mobil tersebut diproduksi dalam jumlah terbatas. Kesempatan untuk mendapatkan i7 xDrive 60 alias GD car lewat undian online punya rasio 115:1 saat pertama kali dirilis.
Kacamata G-Dragon Sold Out Diburu Fans
Selain pilihan kendaraannya, gaya G-Dragon ke kantor polisi juga menarik perhatian.
Pemilik nama asli Kwon Ji Yong itu memakai koleksi kacamata hitam 'Black Horn-Rimmed Glasses' keluaran eyewear brand, Jacques Marie Mage yang berbasis di Los Angeles.
Kacamata yang dikenakan G-Dragon saat tes narkoba sold out diburu penggemar. Foto: dok. Instagram @jiyong.bgdrgn |
Model kacamata dengan bingkai tanduk itu adalah edisi terbatas, yang dibanderol seharga 1,3 juta won atau Rp 15,5 jutaan.
Setelah dikenakan G-Dragon ke kantor polisi untuk menjalani tes narkoba, kacamata itu sold out di situs resmi Jacques Marie Mage.
(rcp/rcp)
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
Fashion
Cari Celana yang Fit di Kaki? 3 Model Ini Wajib Masuk Wishlist di 2026!
Fashion
Nggak Perlu Waktu Lama, Pilihan Hijab Ini Bikin Sat-set dan Masih Jadi Andalan di 2026!
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Amanda Seyfried Bingung Dengar Ungkapan Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Potret Inka Williams Model Bali Pacar Channing Tatum, Beda Usia Jadi Sorotan
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN













































