Ritassya Wellgreat, Wakil Indonesia Masuk Top 10 Miss Grand International 2023
Miss Grand Indonesia 2023 Ritassya Wellgreat mewakili Indonesia di ajang Miss Grand Internatonal 2023 yang digelar di Ho Chi Minh, Vietnam, Rabu (25/10/2023), Ritassya berhasil sampai babak top 10 Miss Grand International 2023.
Dalam babak 10 besr tersebut, finalis mengungkapkan buah pemikirannya tentang perang yang terjadi di Palestina. Ritassya mengungkapkan kepedihannya melihat banyak anak-anak yang menjadi korban di sana.
Dia menyinggung tentang apa yang dirasakannya sewaktu kecil karena datang dari keluarga broken home. Wanita berdarah Belanda - Palembang itu mengungkapkan bahwa dia ikut sedih ketika anak-anak di Palestina yang menjadi korbannya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Aku datang dari keluarga tidak utuh dan besar bersama seorang ibu tunggal dan nenek yang luar biasa dan membesarkanku dengan cinta yang kuat. Perang yang terjadi antara Israel dan Palestina membuatku memikirkan tentang anak-anak yang menjadi tidak punya rumah dan besar sepertiku," ungkap wanita 22 tahun itu.
"Perang hanya membuat kehancuran termasuk keluarga, mimpi dan harapan. Mari kita memaafkan dan saling mendengarkan dan memulai dialog. Aku memanggil semua komunitas international untuk mengambil langkah sehingga bisa mencegah tidak ada lagi anak yang tumbuh dengan keadaan berantakan," tambahnya.
Sayangnya, wanita lulusan Universitas Sriwijaya dengan prestasi cum laude itu tidak melaju ke tahap selanjutnya yakni babak lima besar. Miss Grand Internatonal 2023 dimenangkan oleh Miss Grand Peru 2023 Luciana Fuster.
Luciana Fuster, Miss Grand International 2023 Foto: dok. Instagram/@lucianafusterg |
Luciana Fuster adalah gadis berusia 24 yang sudah akrab dengan dunia beauty pageant. Di usia 17, Luciana memenangkan Miss Teen Pageant International 2016 yang digelar di Brasil.
Di negaranya, namanya cukup populer. Dia berprofesi sebagai model dan presenter. Pemenang runner up pertama Miss Grand International 2023 adalah Miss Grand Myanmar 2023 Ni Ni Lin Eain.
(kik/kik)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh












































