Pengaruh V BTS Si 'Sold Out King', Kemeja Ini Ludes dalam Waktu Singkat
V BTS kembali membuktikan eksistensinya sebagai idol KPop yang mendunia. Visual grup BTS itu membuat baju yang dikenakannya terjual habis setelah diburu penggemar.
Selama ini sejumlah barang yang dikenakan V BTS sering ludes dalam waktu singkat. Seperti tas rancangannya Mute Boston Bag, jubah, hingga aksesori kecil seperti bros.
Meskipun barang-barang yang dikenakan V BTS memiliki harga fantastis. Penggemar setia V BTS tetap memburu barang tersebut karena ingin kembaran bersama idolanya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak mengherankan jika V BTS mendapat julukan sebagai Sold Out King. Secara tak langsung V BTS juga meningkatkan penjualan brand yang baru merintis bisnisnya.
V BTS Foto: Instagram |
Baju V BTS Terjual Habis
Pada Jumat (9/6/2023) kemarin, V BTS kembali ke Seoul setelah menyelesaikan jadwal syuting di Madrid. Pelantun Sweet Night itu akan membintangi sebuah proyek bergenre misteri.
Setibanya di Bandara Internasional Incheon, V BTS mendapat sambutan penggemar dan media yang telah menunggu kedatangannya.
V BTS Foto: Instagram |
Personel BTS itu terlihat memakai kemeja rajutan berwarna hitam-putih yang dipadukan dengan sepasang jeans berwarna biru.
Untuk melengkapi penampilannya, V BTS memakai sejumlah aksesori seperti kalung dan gelang dengan bucket hat rajutan yang didominasi warna putih.
Ternyata banyak penggemar ingin memiliki baju yang sama seperti V BTS. Sehingga langsung mencari tahu brand yang menjual baju tersebut.
Kemeja V BTS ludes terjual habis Foto: Instagram |
Baju yang dikenakan V BTS merupakan koleksi brand lokal Korea Selatan bernama ICHIVAN. Kemeja rajutan tersebut dibanderol seharga ₩48,000 atau sekitar Rp 561 ribu.
Selain warna hitam-putih seperti yang dikenakan V BTS, kemeja rajutan tersebut juga tersedia dalam warna hijau dan coklat. Namun para ARMY memburu kemeja yang sama persis dengan V BTS.
Menyusul pesanan yang membludak, akun Instagram @ichivan_official memperlihatkan pengaruh V BTS di Instagram Story. Terlihat tumpukan kemeja rajutan yang siap dikirim oleh tim Ichivan.
(rcp/rcp)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN














































