Maxime Bouttier & Luna Maya Terciduk Nonton Konser Bareng, Pamer Pose Mesra
Konser Yovie Widianto yang bertajuk 'Billion Songs Confest' pada Rabu (3/5/23) baru saja selesai digelar. Tak hanya dipenuhi masyarakat biasa, beberapa artis pun tampak ikut serta menonton.
Dipercaya menjadi pembawa acara di konser tersebut, Luna Maya pun tampak hadir. Tak sendirian, Luna ditemani oleh beberapa rekan artis lain, salah satunya Maxime Bouttier saat menonton konser tersebut.
Kebersamaan Luna dan Maxime pun berhasil mencuri atensi. Seperti yang diketahui, sebelumnya pada 22 April lalu Luna terlihat ikut memberikan kejutan ulang tahun untuk Maxime.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Momen kebersamaan Luna dan Maxime saat menonton konser bareng dibagikan melalui beberapa foto yang kemudian diunggah ulang oleh akun Instagram @teamily3000lunamaya_. Dalam beberapa potret yang dibagikan salah satunya memperlihatkan Luna dan Maxime yang berpose mesra.
Salah satu foto unggahan memperlihatkan Maxime yang mengenakan sweater putih dan topi hitam tengah melakukan selfie. Di sebelahnya muncul Luna Maya yang tersenyum sambil menyandar di bahu Maxime.
Dalam unggahan yang lain Maxime Bouttier dan Luna Maya terlihat berpose bersama para kerabatnya. Keduanya tampak mesra dengan saling menempelkan pipi ke satu sama lain.
Maxime Bouttier dan Luna Maya Foto: Instagram/@teamily3000lunamaya_ |
Unggahan tersebut pun langsung ramai dikomentari oleh para netizen. Tak sedikit yang menduga bahwa keduanya mungkin tengah menjalin hubungan asmara.
"Q nunggu dirimu min upload tentang mereka... Gimna2 u go publik kah..??" komentar salah seorang netizen.
"go publik kah?" tambah netizen lain.
"Aduhhhh...berbunga2 hatiku," komentar lainnya.
(vio/vio)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Angelina Jolie Ingin Tinggalkan AS, Berencana Pindah ke Kamboja
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
Lisa BLACKPINK Jadi Presenter Golden Globe Awards 2026, Cetak Rekor Baru
Alasan Drakor Love Me Menarik Ditonton, Dibintangi Seo Hyun Jin & Chang Ryul
Ramalan Shio 2026
Hoki! 5 Shio Ini Diprediksi Sukses di Tahun Kuda Api 2026, Cek Peruntunganmu
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
8 Gaya Lily Anak Raffi-Nagita, Dress Fendi Hingga Tas Dior Curi Atensi
Angelina Jolie Ingin Tinggalkan AS, Berencana Pindah ke Kamboja












































