Anak Pebasket NBA Ini Jadi Transgender, Didukung Oleh Sang Ayah
Pebasket NBA Dwyane Wade mendukung penuh putranya bertransisi jadi wanita transgender meski di tengah kontroversi. Zaya, kini telah berubah gender menjadi wanita.
Zaya mulai bertransisi menjadi wanita transgender pada 2020. Kala itu usianya sekitar 12 tahun. Cukup kontroversial karena dinilai masih terlalu dini untuk bertransisi.
Kini remaja yang berusia 15 tahun itu sudah tampil layaknya perempuan. Zaya tampil dengan rambut panjang dan riasan. Ia pun kini aktif menjadi model transgender dan telah bekerjasama dengan Tiffany & Co dan memulai debut runwaynya untuk brand Miu Miu di Paris Fashion Week.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski jadi kontroversi, namun Dwyne mendukung penuh putrinya itu untuk bertransisi. "Dia orang yang paling kuat di keluarga. Dia adalah pahlawan," ungkap Dwyne pada 2021.
Dwyne dengan tegas mengungkapkan bahwa dia tidak ingin orang lain untuk ikut campur dengan perubahan Zaya. Meski keputusan Dwyne untuk mendukung Zaya menjadi transgender jadi kontroversi, namun baginya dia tahu hal terbaik untuk putrinya itu.
"Itu tugas keluarga kami untuk mendengarkan Zaya. Mendengarkan dokter. Kamu menanyakan pertanyaan dan memformulasikan apa yang terbaik untuk Zaya di dunia ini. Kami tidak mengizinkan orang lain melakukannya untuk kami," ungkap Dwyne, seperti dikutip dari UniLad.
Zaya kini semakin melebarkan sayapnya di dunia modelling. Baru-baru ini dia tampil untuk cover majalah Dazed.
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce











































