Kena Body Shaming, Selena Gomez Mengaku Tubuhnya Memang Kini Lebih Besar
Selena Gomez jadi target para pelaku cyberbully di media sosial setelah tampil di Golden Globe Awards 2023, Selasa (10/1/2023). Tubuhnya yang kini lebih berisi memicu komentar body shaming.
Menanggapi kritikan yang dialamatkan padanya, Selena Gomez memberi tanggapan bijak, namun menohok. Dia mengakui kalau tubuhnya saat ini memang mengalami perubahan.
"Saya sedikit lebih besar sekarang karena saya menikmati masa liburan saya," kata penyanyi dan aktris 30 tahun ini di Instagram Live.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selena Gomez di Golden Globe Awards 2023. Foto: Invision/Jordan Strauss |
"Benar kan?" tanya Selena Gomez kepada adiknya, Gracie, yang berada di belakangnya.
Banyak dapat komentar dan kritikan tentang bentuk tubuhnya, mantan kekasih Justin Bieber ini memilih untuk tak mengacuhkan para netizen usil.
"Tapi kami tidak peduli," lanjutnya, sambil tertawa bersama sang adik.
Selena Gomez dan adiknya Gracie Elliott Teefey di Golden Globe Awards 2023. Foto: Invision/Jordan Strauss |
Selena Gomez tampil glamor dalam balutan gaun Valentino Haute Couture saat hadir di Golden Globe Awards 2023. Gaun berwarna ungu tua itu bergaya off-the-shoulder yang dipercantikan aksen gelembung pada lengan.
Wajahnya dipoles makeup bernuansa nude kecokelatan. Sementara rambutnya ditata dengan kuncir tinggi a la '70-an. Selena Gomez mengajak serta adiknya Gracie yang juga tampil cantik dengan gaun tulle berhias glitter warna champagne.
(hst/hst)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Ramalan Zodiak 6 Januari: Capricorn Banyak Uang, Aquarius Tak Perlu Gengsi













































