Intip Hadiah Ultah Atta-Aurel Untuk Ashanty, iPhone 14 & Tas Seharga Mobil
Tepat pada tanggal 4 November 2022 Ashanty resmi merayakan ulang tahunnya yang ke-38 tahun. Untuk merayakan ulang tahunnya, keluarga dan kerabat dekat Ashanty pun tampak berkumpul di kediamannya. Perayaan ulang tahun Ashanty itu kemudian diunggah ke Instagram dan juga YouTube The Hermansyah A6.
Walaupun hanya dirayakan di rumah, namun salah satu bagian rumahnya itu tampak sudah didekorasi sedemikian rupa dengan didominasi warna merah. Terlihat Krisdayanti, Atta dan Aurel, serta Fuji dan Thariq Halilintar turut hadir memberikan ucapan dan juga kado untuk Ashanty.
Krisdayanti terlihat datang bersama sang anak, Amora Lemos. Ia juga memberikan sebuah kado yang dibungkus dengan paper bag putih bertuliskan Dior untuk Ashanty.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara Thariq tampak membelikan istri Anang Hermansyah sebuah kalung rantai emas dari Chanel. Dan yang tak kalah mencuri atensi ialah hadiah dari Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Pertama Atta dan Aurel terlihat memberikan paper bag Hermes berwarna oranye kepada Ashanty. Namun setelah dibuka rupanya paper bag Hermes itu berisi sebuah iPhone 14. Atta dan Aurel mengatakan jika hadiah tersebut merupakan pemberian dari Ameena.
"Bunda yang ini dari Ameena, bukan dari mama papa," terang Aurel.
Hadiah ulang tahun Ashanty dari Atta dan Aurel Foto: YouTube/ The Hermansyah A6 |
Setelahnya Atta dan Aurel kemudian memberikan kado kedua yang dibungkus dengan plastik hitam. Ia mengatakan jika kado yang kedua inilah yang merupakan pemberian dari Atta dan Aurel.
Melihat isi di dalam kantong plastik hitam pemberian Atta dan Aurel itu, Ashanty pun langsung terkejut. Pasalnya ternyata kantong plastik hitam itu berisi sebuah tas mewah yang harganya tak main-main.
Hadiah ulang tahun Ashanty dari Atta dan Aurel Foto: YouTube/ The Hermansyah A6 |
Dilansir dari Instagram @fashion_aureliehermansyah_atta, rupanya tas pemberian Atta dan Aurel untuk Ashanty itu berasal dari merek mewah Hermes. 'Hermes Roulis 18 Lizard Vert Menthe U with Palladium Hardware itu dibanderol dengan harga sekitar Rp 260 juta.
Seperti yang terlihat tas selempang tersebut berwarna hijau. Bagian depannya dilengkapi dengan hardware berwarna silver.
(vio/vio)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce













































