Sinopsis Glitch, Drakor Jeon Yeo Bin & Nana Mencari Alien, Tayang di Netflix
Menyusul kesuksesan Squid Game dan All of Us Are Dead, kini Netflix menggarap drama Korea Glitch yang mengusung genre sci-fi. Penonton akan mengikuti petualangan Jeon Yeo Bin dan Nana mencari keberadaan alien.
Para pemain utama Glitch pasti sudah tak asing bagi penggemar drama Korea. Jeon Yeo Bin sebelumnya menjadi partner in crime Song Joong Ki di Vincenzo. Sedangkan Nana menjadi teman serumah Lee Min Ki di Oh Master.
Glitch juga mencuri perhatian karena alur ceritanya yang digarap Jin Han Sae, pria di balik kesuksesan drama Korea Extracurricular. Sang penulis naskah mengangkat masalah sosial dalam drama garapan Netflix yang tayang pada 2020.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kali ini Jin Han Sae melahirkan drama Korea Glitch yang menggabungkan genre komedi, sci-fi, thriller, dan misteri. Netflix akan menayangkan 10 episode drama Korea Glitch secara serentak hari ini, Jumat (7/10/2022).
Jeon Yeo Bin dalam drama Korea Glitch Foto: dok. Netflix |
Sinopsis Glitch
Drama Korea Glitch mengikuti kisah Hong Ji Hyo (pemain Jeon Yeo Bin), wanita berusia 30 tahun yang berasal dari keluarga kaya. Suatu malam, pacarnya Lee Si Kook (pemain Lee Dong Hwi) menghilang secara misterius bersama cahaya tak dikenal yang lewat.
Drama Korea Glitch Foto: dok. Netflix |
Hong Ji Hyo mulai khawatir. Lee Si Kook yang telah dipacarinya selama empat tahun baru saja mengajaknya tinggal bersama. Namun hubungan mereka mulai renggang karena tidak mendapat restu orang tua Ji Hyo.
Dalam 10 episode Glitch, Hong Ji Hyo memutuskan untuk menyelidiki keberadaan alien setelah Si Kook menghilang. Dia bertemu kembali dengan teman lamanya di sekolah, Heo Bo Ra (pemain Nana) yang tergabung dalam klub penggemar UFO.
Nana dalam drama Korea Glitch Foto: dok. Netflix |
Bersama-sama, keduanya menyelidiki fenomena aneh setelah Si Kook menghilang, hingga membawa mereka ke sebuah sekte.
(rcp/rcp)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
Ramalan Zodiak Gemini 2026: Hidup Berubah, Cinta Datang di Waktu Tak Terduga
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Ramalan Zodiak 6 Januari: Capricorn Banyak Uang, Aquarius Tak Perlu Gengsi














































