Umrah Atas Nama Ratu Elizabeth II, Pria Yaman Ini Ditangkap
Seorang pria asal Yaman jadi kontroversi dan berakhir dengan penangkapan karena aksinya saat berada di tanah suci Mekkah. Dia mendedikasikan umrahnya untuk Ratu Elizabeth II.
Pria tersebut memposting video dirinya di media sosial, ia berpose sambil mengangkat spanduk di Masjidil Haram, Mekah, Senin (12/9/2022). Spanduk tersebut menyatakan bahwa dia tengah menyelesaikan umrahnya untuk pemangku takhta kerajaan Inggris itu.
"Umrah untuk arwah Ratu Elizabeth II, kami memohon kepada Allah agar menerimanya di surga di antara orang-orang yang saleh," tulisan di spanduk yang dibawanya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pria tersebut telah melanggar dua aturan ketat di Arab Saudi tentang perilakunya beribadah di Mekah. Pertama adalah adanya larangan membentangkan spanduk atau meneriakan slogan.
Kedua, jamaah umrah tidak diperbolehkan untuk mendedikasikan ibadahnya untuk orang non-Muslim, seperti Ratu Elizabeth yang juga gubernur tertinggi Gereja Inggris.
Media Saudi melaporkan bahwa tim keamanan Masjidil Haram telah menangkap seorang warga negara Yaman yang muncul dalam klip video yang membawa spanduk dalam Masjidil Haram. Aksinya tersebut telah melanggar peraturan umrah.
"Dia ditangkap, tindakan hukum akan diambil dan diruju ke penuntutan," ungkap pihak berwenang, seperti dikutip dari AFP.
Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada di usia 96 tahun pada Kamis (8/9/2022). Ratu Elizabeth akan dimakamkan di Westminster Abbey pada 19 September.
(kik/kik)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
7 Potret Ratu Kecantikan yang Kerja Paruh Waktu Jadi SPG Dior
TikTok Viral Verificator
Nyesek! Viral Curhat Wanita Setia 7 Tahun, Temani dari Nol Gagal ke Pelaminan
Ramalan Zodiak 6 Januari: Cancer Jangan Terburu-buru, Virgo Lebih Tegas
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia











































