Viral Momen Rose BLACKPINK Nangis Ketemu Fans BLACKPINK, Ini Alasannya
Viral video Rose BLACKPINK menangis saat bertemu para penggemar. Dalam video yang beredar pada Jumat (19/8/2022), Rose BLACKPINK tak kuasa menahan air matanya di tengah interaksinya bersama BLINK.
Hari itu Rose BLACKPINK cs baru saja menyelesaikan syuting live countdown perilisan lagu terbaru BLACKPINK, Pink Venom. Sebelum pulang, dia menyempatkan waktu untuk menyapa penggemar yang telah menunggunya dari dalam mobil.
Rose BLACKPINK pun merasa terharu setelah sekian lama tak bertemu penggemar. Sudah hampir dua tahun BLACKPINK merilis lagu How You Like That dan memulai hiatus.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pemilik nama asli Park Chaeyoung itu juga mencoba menutupi wajahnya yang memerah karena menangis. "Aku sangat merindukan semua orang," ungkap Rose BLACKPINK.
Rose BLACKPINK menangis saat bertemu penggemar Foto: Twitter |
Momen tersebut membuat netizen Korea dan penggemar terharu hingga menjadi perbincangan di media sosial. Rose BLACKPINK dinilai begitu tulus dengan penggemar karena ini bukan pertama kalinya menangis saat berinteraksi dengan BLINK.
"Park Chaeyoung... dia benar-benar baik," komentar seorang netizen Korea.
"Ah... aku menangis... dia sangat baik dan lembut," tulis netizen lain.
"Rose benar-benar baik hati... Dia sudah sangat sukses tapi masih menangis saat melihat para penggemar," timpal seorang netizen.
Saat berbincang dengan penggemar, Rose BLACKPINK mengungkap bahwa dia benar-benar memainkan gitar elektrik dalam video klip Pink Venom. Personel BLACKPINK asal Australia itu menunjukkan jari-jarinya yang masih sakit setelah syuting video klip.
Sementara itu, BLACKPINK akan segera merilis full album ketiga bertajuk BORN PINK pada 16 September 2022 mendatang. Rose BLACKPINK cs juga akan bertemu penggemar mancanegara secara langsung dengan menghelat tur dunia BORN PINK World Tour yang dimulai pada Oktober 2022.
(rcp/rcp)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh












































