Aktor Pachinko Jin Ha Dituduh Pelecehan, Ambil Foto Nenek-nenek Tanpa Izin
Pachinko yang rilis di AppleTV sedang ramai diperbincangkan pecinta drama Korea. Sayangnya di tengah banyaknya pujian tentang serial tersebut, seorang aktornya dilaporkan melakukan pelecehan seksual. Jin Ha dituduh mengambil foto tanpa izin dan melecehkan para korbannya.
Jin Ha adalah aktor Korea-Amerika yang berperan sebagai Baek Solomon dalam drama Pachinko. Sebelumnya ia jadi perhatian publik karena mengenakan baju tradisional hanbok dalam acara perilisan. Di hari pertama rilisnya drama Korea yang juga dibintangi Lee Min Ho dan Kim Min Ha tersebut, ia kembali diperbincangkan tapi kali ini terkait pelecehan seksual.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam sebuah postingan di komunitas online, ia disebut sering mengambil foto nenek-nenek. Bahkan Jin Ha punya sebuah folder dalam blognya yang mendokumentasi potret wanita Korea berusia lanjut yang tampaknya diambil tanpa izin.
Dilansir Herald Kyungje, pria yang pernah mendapat nominasi Grammy tersebut memotret lebih dari 100 foto nenek-nenek di tempat publik di Korea, seperti halte, subway, atau jalanan. Dikatakan jika foto-foto yang disimpan dalam album berjudul 'Flowers In Bloom' tersebut diambil mulai Juli 2010 hingga September 2011.
Kebanyakan foto menunjukkan nenek-nenek tersebut menggunakan busana bermotif bunga. 'Wanita tua Korea berdedikasi memakai motif floral," tulisnya.
jin ha Foto: Dok. Herald Kyungje |
Penulis blog yang diduga adalah Jin Ha pun sering memberi komentar pada foto-fotonya, seperti mengakui hampir tertangkap, mengatakan jika mereka seperti model, hingga sulit untuk mengontrol nafsu. Jin Ha juga dituduh mengomentari fisik orang-orang tersebut dengan nada merendahkan karena itu dianggap pelecehan seksual.
Sampai berita ini jadi viral, belum ada perwakilan Jin Ha atau AppleTV yang bicara soal masalah pelecehan seksual ini. Jin Ha sendiri telah menghapus album dlam blog tersebut tanpa penjelasan atau permintaan maaf.
(ami/ami)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026












































jin ha Foto: Dok. Herald Kyungje