Sinopsis Get the Gringo, Tayang di Bioskop Trans TV
Film 'Get the Gringo' akan menemani pemirsa Bioskop Trans TV hari ini, Kamis (3/2/2022). Film action-drama ini tayang pada pukul 23.30 WIB.
Dirilis pada 2012, film ini disutradarai oleh Adrian Grunberg. Sebelumnya, ia pernah menjadi asisten sutradara di film Man on Fire (2004) dan Apocalypto (2006).
'Get the Gringo' menampilkan aktor Mel Gibson sebagai bintang utamanya. Tampil pula aktor Daniel Gimenez Cacho, Jesus Ochoa dan Dean Norris.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Film ini juga didukung oleh penampilan Dolores Heredia, Kevin Balmore, Scott Cohen dan Mario Zaragoza.
Sinopsis Get the Gringo
Seperti dilansir dari detikHOT, dikisahkan seorang sopir bernama Gringo (Mel Gibson) ketahuan mencuri uang kurang lebih empat juta dolar dari seorang bos kriminal yang lalu dikejar-kejar polisi dan melarikan diri hingga ke perbatasan Meksiko-Amerika Serikat.
Namun, nasib tak selalu memuluskan rencananya. Ia pun akhirnya ditangkap di wilayah Meksiko. Tak hanya itu, Gringo juga dimasukkan di penjara El Pueblito sebuah penjara yang sarat dengan kehidupan keras. Bak hukum rimba, siapa yang kuat dan siapa yang memiliki kekayaan dengan mudahnya menjadi penguasa di penjara.
Di dalam penjara, Gringo bertemu dengan seorang anak kecil berusia 10 tahun bernama Javi. Javi digambarkan sebagai bocah terbuang di dalam beringasnya El Pueblito. Ia putus sekolah dan sedikit demi sedikit ikut serta dalam arus kriminal di dalamnya. Ayahnya dibunuh oleh seorang napi yang menjadi ketua mafia di penjara tersebut dengan mengambil liver sang ayah untuk transplantasi.
Mel Gibson di film 'Get the Gringo' (Foto: Dok. Icon Production via IMDb) |
Javi dan ibunya lantas menjadi salah satu kunci bagi Gringo untuk meloloskan diri dari El Pueblito.
Bersiaplah menyaksikan aksi Mel Gibson untuk keluar dari pusat tahanan yang dalam film disebut sebagai penjara kelas berat. Ia membuat sejumlah rencana termasuk mencari jalan untuk menghabisi salah satu napi berkuasa yang membuat teman kecilnya, Javi dan ibunya menderita.
Dari segi rating, film ini tak terlalu mengecewakan. IMDb memberi skor 7 bintang.
Jangan lewatkan 'Get the Gringo' di Bioskop Trans TV hari ini pada pukul 23.30 WIB.
(dtg/dtg)
Home & Living
Bikin Natal Lebih Ceria, Lampu Hias Ini Cocok Jadi Dekorasi Natalmu!
Home & Living
Rekomendasi 3 Hampers Natal Eksklusif yang Siap Bikin Momen Kamu Makin Spesial!
Home & Living
Rekomendasi 3 Dekorasi Natal Simple tapi Bikin Rumah Auto Hangat!
Health & Beauty
Skincare Set Ini Layak Jadi Hadiah Natal untuk Orang Terdekatmu
Kasus Plagiat NewJeans-ILLIT Meledak, Fanbase Team Bunnies Digugat Rp 1,1 M
Makna Tersembunyi di Balik Foto Kartu Natal Kate Middleton & Pangeran William
Rayakan 'Natal Terdekolonisasi', Influencer Ini Tuai Kritik
Victoria Beckham Ungkap Panggilan Barunya Setelah Suami Dapat Gelar Kehormatan
Kim Kardashian Jadi Ikon Game Fortnite, Susul Ariana Grande
8 Gaya Bilqis Anak Ayu Ting-ting yang Beranjak Remaja, Didoakan Satu Indonesia
Curhat Wanita yang Diduga Selingkuh di Konser Coldplay, Akui Naksir Bos
Desainer di Balik Gaya Ikonis David Bowie & Duran Duran Meninggal di Usia 80
Ramalan Zodiak Cinta 19 Desember: Pisces Sabar, Gemini Lagi Romantis












































Mel Gibson di film 'Get the Gringo' (Foto: Dok. Icon Production via IMDb)