Jadi Pamela Anderson, Lily James Pakai 'Payudara' yang Dipasang Hingga 4 Jam
Lily James menunjukkan transformasi menakjubkan saat menjadi Pamela Anderson dalam film 'Pam & Tommy'. Di balik perubahan fisik sang aktris, ada tim makeup artist yang bekerja keras di belakang layar.
Seperti diketahui, fitur tubuh Lily James dan Pamela Anderson cukup berbeda. Tim makeup artist dan artistik pun harus menghabiskan waktu sekitar tiga hingga empat jam untuk membuat payudara buatan setiap kali syuting.
Desainer makeup dan prostetik Jason Collins menjelaskan bahwa bentuk payudara Pamela Anderson yang diaplikasikan ke tubuh Lily James haruslah sempurna dan terlihat sealami mungkin. Untuk itu fokus pada detail sangatlah penting.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Penting sekali membuat payudara tidak tampak terlalu teatrikal atau mengganggu perhatian penonton. Kami membuatnya untuk merefleksikan kecantikan Pam dan profesi Lily sebagai aktor," ujar Jason, seperti dikutip dari New York Post.
Penampilan Lily James sebagai Pamela Anderson di serial original Hulu, Pam & Tommy. Tayang 2 Februari 2022. Foto: dok. Hulu |
Jason bersama timnya dari Autonomous FX menciptakan kostum penutup dada berukuran 34 DD yang dipakai Lily James setiap kali syuting. Jadi penonton tidak akan melihat payudara asli dari aktris 32 tahun tersebut saat menyaksikan serial 'Pam & Tommy' nanti.
"Payudara asli Lily tidak pernah terekspos. Dia selalu memakai penutup payudara prostetik," tuturnya.
Selain pemasangan payudara prostetik, Jason juga menghabiskan banyak waktu untuk mengaplikasikan silikon pada area dahi Lily James. Silikon tersebut dipasang menutupi garis rambut untuk membuat wajah Lily James semakin mirip Pamela Anderson.
Wig khusus juga dibuat untuk keperluan syuting serial yang akan tayang di streaming online Hulu ini. Sedikitnya ada empat wig yang dipakai Lily James selama syuting.
"Lily James mengenakan empat wig yang dibuat khusus oleh Rob Pickens dari Wig Maker Associates di LA," katanya.
Penampilan Lily James sebagai Pamela Anderson di serial original Hulu, Pam & Tommy. Tayang 2 Februari 2022. Foto: dok. Hulu |
Selayaknya rambut manusia, wig harus dirawat secara khusus dan ditata dengan teknik yang unik. Jason mengungkap, ia menghabiskan dana antara USD 8.000 dan USD 16 ribu (Rp 86,1 juta - Rp 229 jutaan) untuk membuat wig.
"David, Jason dan saya bekerjasama menyelaraskan garis rambut dengan dahi prostetik serta makeup agar bisa membuat ulang dengan akurat bagaimana Pamela membingkai wajahnya dengan rambut. Kami menciptakan sebuah keajaiban film di sana," tutur Rob Pickens.
Serial 'Pam & Tommy' akan menyoroti kisah cinta Pamela Anderson dan rocker Tommy Lee saat video seks mereka dicuri dan disebarkan ke publik pada 1995. Peristiwa tersebut merupakan video seks selebriti pertama di dunia yang bocor dan jadi viral.
(hst/hst)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN












































Penampilan Lily James sebagai Pamela Anderson di serial original Hulu, Pam & Tommy. Tayang 2 Februari 2022. Foto: dok. Hulu
Penampilan Lily James sebagai Pamela Anderson di serial original Hulu, Pam & Tommy. Tayang 2 Februari 2022. Foto: dok. Hulu