Gaya Nagita Slavina Pakai 'Baju Permen Karet', Harganya Bikin Netizen Merana
Nagita Slavina memang selalu berhasil menarik perhatian melalui kehidupan dan penampilannya. Kerap mengenakan barang-barang yang harganya fantastis, tak heran jika image mewah sudah melekat di dalam diri istri Raffi Ahmad itu. Barang-barang yang dikenakan oleh Nagita itu pun seringkali diulas kembali di akun fashion Nagita Slavina.
Seperti yang baru-baru ini terlihat, Nagita Slavina kembali membuat heboh melalui salah satu penampilannya. Hal itu terungkap dari akun Instagram @fashion_nagitaslavina. Dalam unggahan tersebut Nagita terlihat mengenakan kemeja warna-warni.
Jika dilihat sekilas, tidak ada yang spesial dari penampilan Nagita Slavina itu. Namun siapa sangka jika baju tersebut seharga motor.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dilansir dari akun Instagram fashion tersebut, rupanya baju yang dikenakan oleh Nagita Slavina berasal dari merek Loewe. 'Colorblocked Cotton-Blend Shirt' itu dibanderol dengan harga sekitar Rp. 12,8 juta.
Nagita Slavina Foto: Instagram/@fashion_nagitaslavina |
Unggahan tersebut pun langsung ramai dikomentari oleh para netizen. Tak sedikit yang terkejut usai mengetahui harga baju yang dikenakan oleh Nagita Slavina.
"Bapa ane kang jait. Kata bapa bilang baju permen karet warna warni soal nya😂😂😂 kalo ane pake pasti jadi ga lucu malah kesan nya kurang bahan jadi ganti warna laen," komentar salah seorang netizen.
"Warna nya Kaya payung campina," tambah netizen lain.
"Kalo aku yg pakai, kayak badut gak ada pantes2 nya," tulis komentar lain.
"Dua tiga baju berwarna, harga nya bikin gua merana," tambah komentar lain.
"Untung mama gigi yang make coba aku pasti dikira baju badut," komentar netizen lain.
"Baju kayak tembelan beberapa bahan beda warna aja harganya seperti biaya hidupku 2 bulan," komentar lainnya.
Tak hanya itu saja, dalam foto juga terlihat Nagita Slavina menggulung lengan baju mahalnya itu. Kelakuan Nagita Slavina itu pun kembali membuat netizen berkomentar, "12jt lengannya diowel2, kaum 200rb dieman2, setrika licin, cuci pelan2."
(vio/vio)
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Pakaian Pria
Corduroy Jacket Jadi Outer Andalan Cowok yang Ingin Tampilan Casual Modern
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026












































Nagita Slavina Foto: Instagram/@fashion_nagitaslavina