Personel BTS Bikin Instagram Pribadi, V BTS Pecahkan Rekor Followers Terbanyak
BTS telah mengakhiri jadwal tur 'Permission to Dance on Stage' di Los Angeles. Kini Bangtan Boys akan menjalani masa istirahat. Para personel BTS pun akhirnya membuka akun Instagram pribadi setelah debut.
Ketujuh personel BTS kompak membuka akun Instagram pada Senin (6/12/2021). Akun Instagram RM (@rkive), Jin (@jin), Suga (@agustd), J-Hope (@uarmyhope), Jimin (@j.m), V (@thv), dan Jungkook (@abcdefghi__lmnopqrstuvwxyz) pun diserbu jutaan ARMY dalam waktu singkat. Namun, saat ini V BTS menjadi personel dengan jumlah followers terbanyak.
Hingga hari ini pukul 10.00 WIB, pemilik nama asli Kim Taehyung itu mengumpulkan 17,2 juta followers. Tak hanya itu, V BTS mendominasi Instagram dengan unggahannya dan memecahkan rekor baru.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
V BTS mengalahkan rekor Angelina Jolie yang mendapat 1 juta followers dan 10 juta followers dalam waktu tercepat di Instagram. Visual grup BTS itu pun memecahkan rekor Billie Eilish yang mendapat 1 juta likes pada unggahannya dalam waktu 4 menit.
Diserbu jutaan ARMY dari mancanegara, tak heran bila V BTS memecahkan rekor Lisa BLACKPINK sebagai idol KPop tercepat yang mendapat 5 juta likes dalam 1 jam 43 menit.
V BTS menjadi artis tercepat yang mendapat 1 juta, 2 juta, 3 juta, 4 juta, 5 juta, 6 juta, 7 juta, 8 juta, dan 9 juta, dan 10 juta followers di Instagram. Pelantun lagu 'Butter' itu membuat dan memecahkan rekor dalam waktu kurang dari setengah hari.
Sejak membuat akun Instagram, V BTS langsung diikuti teman-temannya yang tergabung dalam geng Wooga Squad antara lain Park Seo Joon (@bn_sj2013), Choi Woo Shik (@dntlrdl), Park Hyung Sik (@phs1116), dan rapper Peakboy (@realpeakboy).
V BTS Tak Sengaja Follow Jennie BLACKPINK
Hari ini, V BTS membuat penggemar heboh saat tak sengaja mengikuti Jennie BLACKPINK (@jennierubyjane) di Instagram. Seperti biasanya pada Instagram terdapat fitur "suggested for you" yang memberikan rekomendasi akun yang bisa di-follow.
V BTS Tak Sengaja Follow Jennie BLACKPINK Foto: dok. Weverse V BTS |
V BTS yang semula mengikuti tujuh akun Instagram, termasuk akun resmi BTS, tiba-tiba mengikuti delapan akun. Tak lama setelah itu, V BTS langsung membuat klarifikasi lewat Weverse karena khawatir akan memicu rumor di tengah penggemar.
"Adakah cara untuk menghilangkan 'recommended' friends list di Instagram? ...Ini aplikasi yang menakutkan," tulis V BTS.
V BTS Tak Sengaja Follow Jennie BLACKPINK Foto: dok. Weverse V BTS |
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Influencer Meninggal Usai Operasi Plastik, Dugaan Malpraktik
Kim Ji Won Diduga Kena Imbas Skandal Kim Soo Hyun Meski Drakornya Viral
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare












































V BTS Tak Sengaja Follow Jennie BLACKPINK Foto: dok. Weverse V BTS
V BTS Tak Sengaja Follow Jennie BLACKPINK Foto: dok. Weverse V BTS