Suhyun AKMU Diserbu Fans BTS, Ini Responnya Saat Disebut Jelek Saat Live
Suhyun AKMU menjadi 'korban' ketikan jahat ARMY (sebutan penggemar BTS) saat mengadakan siaran langsung. Pelantun lagu 'Give Love' itu disebut jelek oleh ARMY yang menunggu siaran langsung Jimin BTS.
Vokalis utama AKMU itu terakhir kali mengadakan siaran langsung pada 13 Mei 2021. Suhyun AKMU pun menyapa penggemar pada Rabu (13/10/2021), bertepatan dengan hari ulang tahun Jimin BTS.
Sayangnya, siaran langsung Suhyun AKMU yang berlangsung selama 2 jam dan 7 menit dibanjiri komentar soal Jimin BTS. ARMY mengetikkan beragam komentar seperti "Aku menunggu live Jimin" dan "Jimin day."
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pemilik nama lengkap Lee Suhyun itu sebelumnya mengatakan bahwa orang tua dan teman-temannya menonton siaran langsungnya. Namun, muncul beragam komentar dari ARMY yang menghina penampilan Suhyun dan menyebutnya jelek.
Saat menyadari komentar yang didapatnya, Suhyun AKMU berusaha menanggapi situasi dengan seramah mungkin. Ia tak mempermasalahkan ARMY menyebut Jimin BTS asalkan tidak 'melewati batas'.
Suhyun AKMU mendapat komentar hinaan dari ARMY Foto: dok. Allkpop |
"Tolong jangan berkelahi. Kalian bisa menggunakan 반말 (banmal: bahasa informal) atau 존대말 (jondaemal: bahasa formal) selama tidak melewati batas. Tapi aku belum melihat siapapun melewati batas... Tidak apa-apa menyebut artis lain, aku bisa melewati komentarnya," ujar Suhyun AKMU.
Suhyun AKMU Bahas Standar Kecantikan Korea
Sebelumnya pada 2018, Suhyun AKMU pernah memberikan tanggapan perihal standar kecantikan Korea lewat siaran langsung. Menurutnya, ia memiliki standar kecantikan yang berbeda dan merasa cantik meskipun tak melakukan operasi plastik.
"Aku rasa aku tidak memenuhi standar orang-orang itu tapi aku juga tidak punya keinginan untuk memenuhi keinginan mereka karena ada keindahan dalam standarku sendiri dan aku bisa mendekati itu."
"Jika aku berpikir bahwa aku cantik dengan standarku sendiri dan aku merasa puas, berarti aku cantik, tak peduli apa yang orang lain katakan," ujar Suhyun AKMU, seperti dilansir dari Allkpop.
(rcp/rcp)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
Potret Moana Anak Ria Ricis, Sudah Jadi Juragan Kos-kosan di Usia 3 Tahun
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras












































Suhyun AKMU mendapat komentar hinaan dari ARMY Foto: dok. Allkpop