Nagita Slavina Pakai Kalung Rp 240 Juta, Netter Sebut Mirip Tali Kaleng Regal
Penampilan Nagita Slavina memang selalu berhasil mencuri perhatian. Bukan rahasia lagi jika istri dari Raffi Ahmad itu memiliki gaya hidup mewah dan gemar memakai barang-barang yang harganya selangit. Walaupun demikian, Nagita tak pernah memamerkan secara langsung barang-barang mewah yang dikenakannya.
Beberapa waktu lalu Nagita Slavina kembali mencuri perhatian karena terlihat mengenakan sebuah kalung yang harganya selangit. Melalui unggahan Instagram @fashion_nagitaslavina, wanita yang saat ini tengah mengandung itu tampak cantik dalam balutan busana berbahan plisket berwarna mint dan putih.
Busana tersebut tampak dipadukan dengan aksesori berupa kalung rantai berwarna emas. Sekilas tidak ada yang spesial dari kalung tersebut. Namun siapa sangka jika harganya mencapai ratusan juta.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dilansir dari akun Instagram @fashion_nagitaslavina, kalung mewah yang dikenakan oleh ibu dari Rafathar Malik Ahmad itu merupakan keluaran Clemence Ellery. 'Cuban Chain Necklace' itu dibanderol dengan harga sekitar Rp 240 juta.
View this post on InstagramADVERTISEMENT
Unggahan tersebut pun langsung ramai dibanjiri beragam komentar netizen. Tak sedikit yang terkejut melihat harga dari kalung yang dikenakan oleh Nagita itu. Beberapa bahkan ada yang menyamakannya dengan tali kaleng biskuit regal.
"Ya allah kayak talinya Khong Guan tapi harganya mantap," komentar salah seorang netizen.
"Model rante yang biasanya di pake sama emak emak /nenek nenek di kampung ku....tapi harganya mashaallah," tambah netizen lain.
"Rantai regal biskuit yang kaleng besar.. aitdahh😮 . Rupanyaa 240juta," tulis salah satu komentar.
"AWALNYA GUE KIRA 240 RIBU EH LANGSUNG KEPIKIRAN SANGGUP NIH GUE BELI, EH TAU" 0 NYA BANYAK:))," tulis komentar lain.
"Kl aku yg make niscaya orang bilang tali kaleng regal," komentar netizen lain.
"Mobil saya dipake di leher sama mba gigi," komentar netizen lainnya.
(vio/vio)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
Ramalan Shio 2026
Pakar Feng Shui Bongkar Kunci Cuan 2026 Satu Hal Ini Agar Emosi Tetap Stabil











































