Sinopsis Baywatch, Aksi Dwayne Johnson dan Zac Efron Jadi Penjaga Pantai
Film Baywatch menjadi salah satu sajian spesial Bioskop Trans TV untuk menemani akhir pekan Anda. Film bergenre drama-laga ini hadir pada Minggu (7/2/2021), tepatnya pukul 21.30 WIB.
Film Baywatch diangkat dari serial sukses berjudul sama yang hits di era 1990-an. Aksi para penjaga pantai yang seksi dan atletis, berikut bumbu drama percintaan sukses merebut penonton serial tersebut.
Diproduksi Paramount Pictures, film Baywatch sendiri masih mengangkat kehidupan para penjaga pantai. Namun, film keluaran tahun 2017 ini mendapat penyegaran dengan kehadiran para bintang kekinian.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Para aktris dan aktor yang terlibat di film Baywatch antara lain Dwayne Johnson, Zac Efron, Priyanka Chopra dan Alexandra Daddario. Dwayne Johnson sendiri melakoni karakter Mitch Buchannon yang dulu diperankan oleh David Hasselhoff.
Sinopsis Baywatch
Di film garapan sutradara Seth Gordon, Baywatch diceritakan sebagai grup penjaga elite yang bertugas di Emerald Bay, Florida. Sebagai pemimpin tim, Mitch dikenal sangat berdedikasi dalam menjalankan profesinya tersebut. Sudah ratusan jiwa yang diselamatkannya selama bertugas.
Mitch akan selalu memastikan area pantai yang diawasinya selalu aman dan bebas dari tindakan kriminal. Lalu ketentraman tersebut terusik ketika kasus obat-obatan terlarang mulai muncul di areanya. Kematian tak wajar beberapa orang pun menimbulkan kegelisahan bagi pengunjung.
Dwayne Johnson dan Zac Efron di film Baywatch, (Foto: Dok. Paramount Pictures via IMDb) |
Mitch pun tak mau tinggal diam. Bersama tim Baywatch, ia berusaha membongkar kasus tersebut. Hanya saja, tak semua anggota sulit diajak bekerja sama. Salah satunya, Matt Brody, diperankan oleh Zac, seorang mantan atlet olimpiade yang angkuh dan sulit diatur. Karakter Mitch dan Matt yang selalu bertentangan menjadi konflik tersendiri di film berdurasi 116 menit.
Selain para pemain baru, film Baywatch turut menyertakan para pemain asli dari serialnya. Kehadiran Pamela Anderson dan David Hasselhoff mengobati rasa kangen penonton loyal serial tersebut.
Jangan lewatkan aksi para penjaga pantai seksi ini di film Baywatch yang tayang di Bioskop Trans TV hari ini pada pukul 21.30 WIB.
(dtg/dtg)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Sosok Alix Earle, Influencer Viral yang Disebut Pacar Baru Tom Brady
Sinopsis The Judge Returns, Ji Sung Jadi Hakim Korup, Balik ke Masa Lalu
Perampok Gugat Balik Nana eks After School, Kini Ngaku Diimingi 40 Juta Won
7 Rekomendasi Drama Korea tentang Musuh Jadi Cinta yang Bikin Baper
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
Ramalan Zodiak 5 Januari: Virgo Jangan Keras Kepala, Libra Kontrol Emosi
Potret Jisoo BLACKPINK Ultah, Traktir 103 Fans Makan Hingga Bagi-bagi iPhone
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak












































Dwayne Johnson dan Zac Efron di film Baywatch, (Foto: Dok. Paramount Pictures via IMDb)