Mabuk Champagne, Pria Ini Tak Sadar Ubah Nama Jadi Celine Dion
Celine Dion kini punya kembaran. Bukan dalam hal fisik, melainkan nama. Seorang pria di Inggris tak sengaja mengganti namanya menjadi Celine Dion setelah menyaksikan konser sang diva di TV sambil menikmati sebotol champagne.
Pria yang sebelumnya bernama Thomas Dodd adalah fans berat Celine Dion. Terjebak di rumah karena lockdown, dia pun mengisi liburan akhir tahun dengan lebih sering menonton konser-konser di TV, termasuk penampilan idolanya.
"Dia (Celine Dion) adalah penyanyi yang kudengar ketika aku butuh penyemangat," kata pria yang berdomisili di Staffordshire itu kepada New York Post belum lama ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sampai suatu saat pada malam Natal, ia ditemani sebotol champagne Magnum ketika menikmati konser Celine Dion. Saking nikmatnya, minuman tersebut membuat dia mabuk. Tanpa disadari, ia mengajukan penggantian nama secara online dengan biaya 89 pound sterling atau Rp 1,6 juta.
"Sejujurnya, aku tidak ingat melakukannya. Aku hanya ingat nonton konser tersebut lalu merasa agak mabuk," kata pria 30 tahun itu.
Celine Dion konser di Sentul International Convention Center. (Foto: Pradita Utama/detikHOT) |
Ia baru menyadari hal tersebut sepulang kerja ketika mendapatkan sebuah surat formulir pengajuan yang menyatakan dirinya akan berganti nama menjadi Celine Dion.
"Ketika itu, aku sampai terduduk untuk mencerna semuanya. Lalu aku mengecek tabunganku yang akhirnya memastikan pengajuan ini," ungkap pria yang bekerja di industri perhotelan itu.
Terdapat sebuah kolom yang harus ditandatanganinya untuk mengesahkan pergantian nama tersebut. "Tanpa berpikir panjang, aku langsung tanda tangan karena aku fans berat," katanya.
Celine Dion sempat mengunggah foto dokumen-dokumen penting tersebut di media sosial untuk membuktikan kebenaran kisahnya. Di situ, ia membubuhkan tanda tangan lama sekaligus tanda tangan dari identitas barunya sebagai "Bapak Celine Dion".
Sosok Celine Dion ini sempat menjadi sorotan dan viral di internet. Pria yang tadinya bukan siapa-siapa ini mendadak kondang bak selebriti. "Saat ini ada paparazzi yang menginap di depan rumahku," katanya.
Meski kabar ini telah mendunia, belum ada komentar dari Celine Dion yang sebenarnya.
(dtg/dtg)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce












































