Michael B. Jordan Jadi Pria Terseksi 2020, Gantikan John Legend
Michael B. Jordan terpilih sebagai Pria Terseksi 2020. Adalah majalah hiburan ternama People yang menetapkan aktor 'Black Panther' itu jadi pria paling seksi tahun ini.
Pria 33 tahun ini menggantikan John Legend yang pada tahun lalu juga mendapatkan predikat yang sama. Jadi pria terseksi diakui Michael B. Jordan membuat perasaannya melambung.
"Rasanya keren. Kamu tahu, semua orang selalu meledek, 'Mike, predikat ini adalah satu hal yang mungkin tidak akan kamu dapatkan.' Tapi sesuatu yang bagus bisa jadi bagian dari pria terseksi," kata pria yang akrab disapa Mike ini, seperti dikutip dari People.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Michael B. Jordan Foto: Dok. People/Joshua Kiss |
Nama Michael B. Jordan menanjak popularitasnya setelah memerankan karakter villain Erik Killmonger di film 'Black Panther'. Tapi jauh sebelum itu dia sudah menunjukkan kemampuan akting yang brilian di sejumlah jusul film dan drama.
Beberapa proyek besar yang pernah dibintanginya adalah 'Fantastic Four', 'Creed', 'Chronicle' dan 'Creed II'. Dia juga membintangi beberapa serial ternama sepert 'All My Children', 'Parenthood' dan 'Friday Night Lights'.
Sudah membintangi puluhan proyek film dan serial, Michael B. Jordan tidak berniat menjadi aktor selamanya. Impian pria kelahiran California ini untuk 10 tahun ke depan adalah berada di belakang layar.
Michael B. Jordan Foto: Dok. People/Joshua Kiss |
"Mungkin lebih banyak menggarap film, mengurangi akting, memproduksi karya lebih banyak," tuturnya.
Selain itu Michael B. Jordan juga membayangkan dirinya berkeluarga suatu saat nanti.
"Berkembang saja, apapun evolusi selanjutnya yang datang pada saya. Semoga bisa berkeluarga nantinya, saya akan menjalaninya. Saya juga ingin membawa pengaruh ke seluruh dunia dan bukan hanya melalui peran yang saya mainkan," pungkasnya.
(hst/hst)
Elektronik & Gadget
Kasur Lebih Bersih dan Bebas Tungau dengan UWANT M600 Dust Mite Vacuum 15Kpa!
Elektronik & Gadget
Airbot Hypersonics MAX Cordless Vacuum Cleaner Wet/Dry, Solusi Bersih-bersih Praktis buat Rumah Kamu!
Elektronik & Gadget
Nikmati Musik Dimana Saja dengan ROBOT Speaker Bluetooth Portabel 5.3 15W Super Bass!
Perawatan dan Kecantikan
Duo SKIN1004 Madagascar Centella Ampoule yang Bikin Kulit Lebih Tenang & Sehat!
Makin Panas, Nicola Peltz Hapus Jejak Keluarga Beckham dari Media Sosial
Most Pop: Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Berkumis Tebal, Bikin Pangling
Brand Favorit Gen Z Gentle Monster Dituding Eksploitasi Kerja, Tak Bayar Lembur
Gisele Bundchen Dinikahi Instruktur Jiu-jitsu 'Miskin', Keluarga Khawatir
Sinopsis Beyond the Law di Bioskop Trans TV Hari Ini
Most Pop: Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Berkumis Tebal, Bikin Pangling
Gisele Bundchen Dinikahi Instruktur Jiu-jitsu 'Miskin', Keluarga Khawatir
Makin Panas, Nicola Peltz Hapus Jejak Keluarga Beckham dari Media Sosial
Brand Favorit Gen Z Gentle Monster Dituding Eksploitasi Kerja, Tak Bayar Lembur













































