7 Fakta Menarik Lee Do Hyun, Aktor Ganteng Pencuri Hati di Drakor 18 Again
Memiliki wajah ganteng ditambah imut nggak heran sih kalau aktor Lee Do Hyun menjadi idola bagi para wanita. Yuk mengenal Lee Do Hyun aktor yang main di drama Korea 18 Again.
Aktor yang mengenyam pendidikan di Universitas Chung-Ang jurusan teater ini lahir pada 11 April 1995. Memulai debut aktingnya sejak 2017 dalam drama Korea, 'Prison Playbook', sejak saat itu ia mulai bermain di beberapa judul serial televisi.
Berikut fakta-fakta menarik Lee Do Hyun, aktor yang memerankan dua karakter dalam drama Korea 18 Again yaitu Hong Dae-young atau Go Woo-young:
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lee Do Hyun Membintangi Hotel De Luna
Pada 2019, Lee Do Hyun menarik perhatian penonton saat membintangi drama Hotel De Luna sebagai Chung Myun. Dia memerankan cinta pertama Man Wol yang diperankan oleh IU. Meski hanya menjadi cameo namun wajah tampannya mencuri hati kaum Hawa.
Lee Do Hyun Sebagai Go Cung Myung di Hotel Del Luna Foto: (dok. tvN) |
Lee Do Hyun Si Jago Basket di 18 Again
Lee Do Hyun kembali menjadi perbincangan di 2020 ini saat drama Korea terbarunya 18 Again rilis. Bermain sebagai anak SMA bernama Go Woo-young yang jago basket, rupanya dia memang hobi basket dan bermain gitar di kehidupan nyata.
Dalam 18 Again, Lee Do Hyun menjalani dua karakter. Selain sebagai anak SMA bernama Go Woo-young, dia juga menjadi pria dewasa bernama Hon Dae Young.
Sinopsis 18 Again mengisahkan tentang mantan jago basket Hon Dae Young yang harus melepas mimpinya sebagai atlet basket profesional karena kekasihnya Jung Da Jung (pemain Kim Ha Neul) hamil. Mereka pun menikah muda dan dikaruniai anak kembar.
Perjalanan hidup Hong Dae Young dan Jung Da Jung tak mulus. Saat mereka dewasa, berbagai badai ujian menerpa hingga membuat pernikahan mereka retak. Hingga suatu hari, keajaiban terjadi, Hon Dae Young tiba-tiba saja berubah menjadi muda kembali, ke masa SMA.
Lee Do Hyun Foto: Dok. Instagram |
Bukan Berasal dari Keluarga Kaya
Melihat masa lalunya, Lee Do Hyun bukanlah berasal dari keluarga kaya. Dia memiliki masa kecil yang cukup sulit. Hal tersebut terungkap dalam wawancaranya dengan Esquire Korea pada 2019. Dia mengatakan memiliki seroang adik laki laki disabilitas. Namun adiknya adalah salah satu orang yang menginspirasinya dalam berakting. Dia berharap dikenal publik dengan julukan 'aktor penyelamat orang' karena memberikan harapan.
Ingin Melunasi Utang Keluarga
Lee DoHyun merupakan sosok anak dan kakak yang sangat bertanggung jawab. Dia bekerja keras untuk melunasi semua utang keluarganya. Aktor dengan nama Instagram @ldh_sky berharap pada 2020, ibu, ayah dan adiknya bisa beristirahat di rumah dan hidup dengan penghasilannya. Apabila itu tercapai maka akan tenang pikirannya.
Lee Do Hyun Pernah Gagal Ujian
Perjalanan hidup dan karier Lee Do Hyun memang tidak mulus. Aktor 25 tahun itu pernah gagal dalam ujian masuk perguruan tinggi. Namun dia tidak patah semangat dan terus berusaha mencoba. Motto hidupnya adalah 'Work Hard' sehingga tidak heran kalau saat ini dia mampu meraih sukses.
Lee Do Hyun Foto: Dok. Instagram |
Rumor Pacaran
Kehidupan aktor tampan tidak lengkap kalau tidak diselingi kisah asmara. Beredar kabar Lee Do Hyun masih dekat dengan IU lawan mainnya di Hotel De Luna. Mereka saling mendukung proyek satu sama lain dengan mengirimkan truk makanan ke lokasi syuting.
Namun nyatanya hubungan Do Hyun dengan IU hanya sebatas teman. Di kehidupan nyata, sang aktor pernah memiliki kekasih. Namun karena alasan ingin fokus mempersiapkan perannya di drama Korea Sweet Home yang akan tayang di Netflix pada 2021, mereka putus. Dalam sebuah wawancara dengan Esquire Korea dia mengaku meminta pada mantan kekasihnya untuk putus terlebih dahulu karena karakter yang akan dimainkan adalah seseorang yang kehilangan gadis yang mereka cintai.
Lee Do Hyun Foto: Dok. Instagram |
Wah totalitas sekali ya, demi akting yang bagus dan mendalami karakter harus melakukan hal yang nyata. Meskipun dirinya mengatakan saat melakukan itu dia tidak tahu apakah benar atau salah namun baginya akting adalah hal yang utama.
Semakin Laris di 2021
Saat ini sudah ada dua drama Korea terbaru Lee Do Hyun yang dijadwalkan tayang pada 2021. Selain Sweet Home yang akan tayang di Netflix, dia juga akan membintangi drama romantis Youth of May.
Youth of May merupakan serial produksi KBS2. Dalam drama Korea berlatar tahun 1980-an itu, Lee Do Hyun akan beradu akting dengan aktris Go Min Si.
(eny/eny)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN















































