Perdana, Pangeran Harry dan Meghan Markle Bikin Program Bareng Netflix
Pangeran Harry dan Meghan Markle punya proyek baru setelah mundur sebagai anggota senior Kerajaan Inggris dan kini menetap di Amerika Serikat. Pasangan yang dikaruniai satu anak ini telah menandatangani kontrak eksklusif dengan Netflix.
Kerjasama ini tidak hanya sebulan dua bulan, tapi hingga tahunan, karena keduanya telah sepakat menjalin kontrak multiyear atau tahun jamak. Kontrak ini bisa berlangsung selama 1-3 tahun.
Seperti dilaporkan Variety, proyek panjang bersama Netflix ini akan hadir dalam berbagai format tontonan. Meliputi dokumenter, film, reality TV dan program acara anak.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Beberapa proyek sudah masuk tahap pengembangan seperti serial dokumenter tentang alam dan serial animasi yang mengangkat para sosok wanita inspirasional.
"Melalui proyek kami bersama komunitas yang beragam dan lingkungan mereka, untuk memberi secercah cahaya pada setiap orang dan tujuan di seluruh dunua, fokus kami adalah menciptakan konten yang tidak hanya memberi informasi tapi juga harapan," tulis Pangeran Harry dan Meghan Markle dalam pernyataan tertulis, dikutip dari Hypebae.
Sejumlah ahli menyebut nilai kontrak mereka dengan Netflix mencapai angka fantastis hingga Rp 1,4 triliun. Kerjasama ini mencuri perhatian publik karena keduanya belum pernah terlibat ataupun memproduksi acara TV, dokumenter maupun program tontonan lainnya.
(hst/hst)
Fashion
Kemeja Wanita Ini Bisa Dipakai di Berbagai Suasana, Cek Produknya untuk Lengkapi Fashion Tahun Barumu!
Hobbies & Activities
Ini 5 Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Sonix Incline Treadmill STR01 di Rumah!
Home & Living
Awali Tahun Baru dengan Rumah Rapi dan Nyaman! Pilihan Storage Box Ini Bisa Jadi Penyelamat
Fashion
Wanita Pekerja Wajib Punya! Celana Kulot Ini Bikin Gaya Lebih Rapi dan Dewasa
Sinopsis Fearless Hyena II, Film Jackie Chan di Bioskop Trans TV Hari Ini
Profil Zhao Jin Mai, Bintang Drama China Shine On Me yang Raih Rating Tinggi
Drama Makin Panas! Brooklyn Beckham Tak Ada di Foto Tahun Baru David Beckham
Viral Artis China Jambak Hingga Banting HP Fans di Bandara Jadi Kontroversi
Dari Makan Anggur hingga Lari Bawa Koper, Ini 10 Tradisi Tahun Baru Unik
Ramalan Zodiak 2 Januari: Capricorn Harus Hemat, Aquarius Manfaatkan Peluang
7 Potret Selebriti Liburan Tahun Baru di Jepang, Ada Aura Kasih Hingga Prilly
6 Seafood yang Bisa Tingkatkan Performa Seks Pria Jika Rutin Dikonsumsi
Potret Tasya Farasya Umrah saat Tahun Baru 2026, Cantik Manglingi Berhijab











































