Cara Jihane Almira Hadapi Stres di Tengah Pandemi Corona
Bagi anak rumahan seperti Puteri Indonesia Pariwisata 2020 Jihane Almira, anjuran 'stay at home' harusnya dapat dilaksanakan tanpa beban. Namun, ada kalanya, rasa cemas tetap menyerang. Lantas, bagaimana Jihane mengatasinya?
"Boleh dibilang, aku tipe orang yang sangat menikmati waktu menyendiri di rumah. Di saat orang-orang pergi keluar buat malam mingguan, aku malah lebih suka di rumah," ungkap Jihane saat sesi Instagram Live bersama detikcom, Senin (18/5/2020).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Maka ketika pandemi COVID-19 memaksa semua orang untuk di rumah saja, perempuan berdarah Lebanon-Jawa ini pun tidak terlalu mempermasalahkannya. Akan tetapi, ia tak memungkiri terlalu lama di rumah terkadang membuatnya gelisah.
"Sometimes, I feel anxious. Kalau sudah begitu, aku merasa seperti nge-blank," ungkap Jihane yang sebelumnya dikenal sebagai aktris serial 'Gossip Girl' Indonesia itu.
Kalau sudah demikian, Jihane punya cara tersendiri untuk mengatasinya. Ia mencoba untuk menangkal pikiran negatif sambil menyibukkan diri dengan kegiatan yang bermanfaat.
Jihane Almira (Foto: Ismail/detikFoto) |
Bagi mereka yang merasa stres karena pandemi, Jihane berbagi tips. "Cari hal yang bisa bikin kita senang, mungkin ada orang yang lebih senang nonton, atau ada juga yang suka berkreasi. Aku lihat teman-temanku dulu yang nggak bisa masak, sekarang mulai belajar masak," katanya.
Hal yang terpenting katanya, "Be positive and stay productive".
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istrri Disorot
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Ramalan Zodiak 6 Januari: Capricorn Banyak Uang, Aquarius Tak Perlu Gengsi












































