Nama Jisoo Blackpink Dihapus dari Daftar Aktor YG Entertainment
Rahmi Anjani - wolipop
Senin, 13 Apr 2020 16:30 WIB
Jakarta
-
(ami/ami)
Jisoo Blackpink kembali jadi perbincangan para fans. Setelah Adidas diprotes karena memotong fotonya dari foto iklan, kini YG Entertainment jadi sasaran. Kali ini penggemar mendapati wajah Jisoo tak lagi ada dalam daftar aktor di bawah agensi hiburan Korea Selatan tersebut. Mereka pun mempertanyakan alasannya.
Baru-baru ini Blink (fans Blackpink) dikejutkan dengan penemuan sebuah fansite yang mendapati Jisoo Blackpink tak lagi ada dalam daftar YG Stage di situsnya. Nama dan foto Jisoo tampak sudah dihapus YG Entertainment. Hal ini tentu memunculkan tanda tanya di kalangan fans. Bahkan ada yang menduga jika member tertua Blackpink itu tidak memperpanjang kontrak.
YG Stage sendiri merupakan label YG Entertainment khusus aktor-aktor. Beberapa aktor kenamaan di bawah agensi itu adalah Choi Ji Woo, Kang Dong Won, Cha Seung Won, Lee Soo Hyuk, Yoo In Na, Lee Sung Kyung, hingga Jang Ki Yong. Sebelumnya sejumlah aktor lain yang pernah dimanajeri YG Stage antara lain Lee Jong Suk dan Nam Joo Hyuk yang baru saja pindah agensi.
Tak hanya khusus aktor, beberapa idol yang pernah terlibat proyek drama termasuk Jisoo sebelumnya dimasukkan dalam daftar tersebut. Misalnya saja TOP (Choi Seung Hyun), Kang Dae Sung, Kang Seung Yoon, Sandara, Kim Jin Woo, Kwon Hyun Bin, dan Jung Chan Woo. Tapi seperti Jisoo beberapa nama seperti Choi Seung Hyun, Kang Dae Sung, Kim Jin Woo, dan Jung Chan Woo kini tak lagi bisa ditemukan.
Sebelum resmi bergabung dengan Blackpink, Jisoo dikenal sebagai model iklan dan video klip. Ia pernah membintangi iklan tas bersama Lee Min Ho, iklan handphone dengan iKon, hingga video klip Epik High.
Ia pun muncul dalam drama Korea Producer dan Arthdal Chronicles. Dinilai punya bakat akting dan visual seorang aktris, banyak penggemar menantikan penampilan Jisoo dalam drama atau film. Karenanya, banyak yang kecewa dengan dihapusnya Jisoo dari YG Stage.
Baru-baru ini Blink (fans Blackpink) dikejutkan dengan penemuan sebuah fansite yang mendapati Jisoo Blackpink tak lagi ada dalam daftar YG Stage di situsnya. Nama dan foto Jisoo tampak sudah dihapus YG Entertainment. Hal ini tentu memunculkan tanda tanya di kalangan fans. Bahkan ada yang menduga jika member tertua Blackpink itu tidak memperpanjang kontrak.
Profil Jisoo di YG Stage. Foto: YG Stage |
Tak hanya khusus aktor, beberapa idol yang pernah terlibat proyek drama termasuk Jisoo sebelumnya dimasukkan dalam daftar tersebut. Misalnya saja TOP (Choi Seung Hyun), Kang Dae Sung, Kang Seung Yoon, Sandara, Kim Jin Woo, Kwon Hyun Bin, dan Jung Chan Woo. Tapi seperti Jisoo beberapa nama seperti Choi Seung Hyun, Kang Dae Sung, Kim Jin Woo, dan Jung Chan Woo kini tak lagi bisa ditemukan.
Profil Jisoo di YG Stage. Foto: YG Stage |
Ia pun muncul dalam drama Korea Producer dan Arthdal Chronicles. Dinilai punya bakat akting dan visual seorang aktris, banyak penggemar menantikan penampilan Jisoo dalam drama atau film. Karenanya, banyak yang kecewa dengan dihapusnya Jisoo dari YG Stage.
Daftar aktor dalam YG Stage terbaru. Foto: YG Stage |
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Most Popular
1
Potret Moana Anak Ria Ricis, Sudah Jadi Juragan Kos-kosan di Usia 3 Tahun
2
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
3
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras
4
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
5
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
MOST COMMENTED














































