Fakta dr Tirta, Influencer Sneakers yang Jadi Trending Serukan Bahaya Corona
Nama dr Tirta kini tengah jadi perbincangan setelah muncul dalam acara ILC di TV One. Mengkritik Atta Halilintar hingga juru bicara pemerintah dalam penanganan virus Corona, dr Tirta dikenal aktif menyerukan bahaya dan pencegahan virus Corona.
Sosok dr Tirta sendiri sebenarnya sudah akrab di telinga para pecinta sneakers. Dia dikenal sebagai sneakerhead dan influencer sneaker. Berikut ini fakta-fakta mengenai dr Tirta yang sejak virus corona semakin merajalela, aktif mengkampanyekan pencegahan agar COVID-19 tak semakin menyebar:
Dokter Sekaligus Influencer Sneakers
dr Tirta merupakan dokter lulusan Universitas Gajah Mada, Yogyakarta. Pria kelahiran Surakarta 30 Juli 1991 itu populer di media sosial karena kecintaannya pada sneakers. Termasuk golongan sneakerhead, dr Tirta memiliki followers lebih dari 599 ribu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
CEO Shoes And Care
dr Tirta populer di kalangan pecinta sneakers setelah membuka usaha cuci sepatu. Dia merupakan CEO Shoes And Care, usaha cuci sepatu yang awalnya hanya dari kos-kosannya di Yogyakarta.Shoes And Care saat ini sudah memiliki 19 workshop yang tersebar di 9 kota di Indonesia.
Bisnis Cuci Sepatu untuk Cari Uang
Seperti dikutip dari situs Universitas Ciputra, dr Tirta mengatakan menjadi dokter adalah bentuk pengabdiannya pada masyarakat. Dan membuka bisnis cuci sepatu adalah caranya mencari uang. "Saya menjadi dokter adalah sebagai bentuk pengabdian diri saya bagi masyarakat, dengan ini saya merasa bisa menjadi berkat bagi orang lain. Namun untuk mencari uang saya mendapatkan dengan berbisnis. Shoes And Care ini adalah tempatnya. Saya memiliki passion di keduanya sehingga saya enjoy dalam menjalankan keduanya," ujarnya.
Agen Preventif Virus Corona
Kini saat virus Corona semakin merajalela, dr Tirta tak melupakan tugasnya untuk mengabdi pada masyarakat. Dalam video podcast yang juga tayang di YouTube Deddy Corbuzier, dr Tirta mengungkapkan dia terjun lagi ke dunia medis namun bukan sebagai dokter yang merawat pasien. "Aku memberikan info di sini kenapa aku terjun lagi memberikan edukasi, terjun lagi jadi agen preventif," ucap dr Tirta.
dr Tirta dan Deddy Corbuzier. Foto: Dok. Instagram @dr.tirta |
Terakhir Praktek Dokter 2018
dr Tirta tergerak untuk aktif mengedukasi masyarakat mengenai bahaya dan pencegahan virus Corona setelah mengetahui dosennya di Fakultas Kedokteran Universitas Gajah Mada dirawat di rumah sakit karena menderita COVID-19. "Aku terakhir praktek tahun 2018. Aku alumni FK UGM. Pada waktu itu, aku dilema mau di-beasiswa-in sama dosenku, Prof Iwan," kata dr Tirta.
Perlu Pembiasaan Jika Kembali ke IGD
dr Tirta tak menampik banyak temannya yang memintanya membantu seiring semakin banyaknya jumlah pasien virus corona. Namun karena sudah lama tidak berada di IGD, dia harus melakukan pembiasaan lagi dan hal tersebut membutuhkan waktu tiga bulan. "Kalau gue balik, harus tiga bulan pembiasaan lagi di IGD, harus ikut prosedur, menunjukkan SIP lagi, sampai tiga bulan. Agen kuratif, penyembuhnya sudah dilakukan oleh teman gue," ujarnya. Agar tidak membuang waktu, temannya pun menyarankan dr Tirta menjadi agen preventif.
Aktif Kampanye Pencegahan Virus Corona
Tugas dari rekan-rekan dokternya itu pun benar-benar dijalankan dr Tirta. Pada halaman Instagramnnya terlihat dr Tirta aktif mengkampanyekan pencegahan virus Corona. Dia pun kini aktif mengirimkan donasi ke rumah sakit-rumah sakit yang membutuhkan.
(eny/eny)
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Olahraga
Cukup Satu Alat! Latihan Lebih Variatif di Rumah dengan B-STRONG BS-10 yang Adjustable dan Multifungsi
Perawatan dan Kecantikan
Rahasia Rambut Lembut & Berkilau dengan Perawatan Premium dari Jepang!
Perawatan dan Kecantikan
Airbot Aria HyperStyler, Satu Alat, Banyak Gaya Rambut Tanpa Ribet!
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026












































