Pertamakali Pertandingan Gulat Wanita WWE Digelar di Arab Saudi
Gresnia Arela Febriani - wolipop
Selasa, 05 Nov 2019 15:21 WIB
Jakarta
-
Pertandingan World Wrestling Entertainment (WWE) wanita pertama kalinya diadakan di Arab Saudi. Pertandingan gulat yang menampilkan duel antara Natalya Katherine Neidhart dan Lacey Evans diadakan di Stadion Raja Fahd International, Riyadh, Kamis (31/10/2019).
Dalam pertandingan tersebut, Natalya keluar sebagai pemenangnya. Dari foto yang diunggahnya ke Instagram, Natalya dan Lacey sama-sama terharu karena bisa menjadi bagian dari sejarah di Arab Saudi. Keduanya menjadi wanita pertama yang bisa bertanding gulat di negara tersebut. Saat bertanding, penampilan mereka pun menyesuaikan dengan budaya Arab Saudi. Mereka mengenakan busana yang lebih tertutup yaitu kaus pink dan celana legging.
Natalya mengungkapkan kesannya bisa mengikuti pertandingan gulat pertama di Arab Saudi. Sejak mendarat di Jeddah, pegulat 32 tahun itu mengaku langsung disibukkan dengan berbagai kegiatan.
"Kami sudah sangat sibuk sejak kami sampai. Kami pergi ke rumah sakit anak dan sudah banyak wawancara dengan media," katanya.
Pegulat wanita itu mengaku kunjungan pertamanya ke Arab Saudi, khususnya Riyadh, berjalan menyenangkan. Dia merasa orang-orang di Tanah Arab begitu baik.
"Satu hal yang menonjol bagi saya di perjalanan ini adalah orang-orang yang berada di Arab Saudi. Mereka sangat sopan dan hormat kepada kita semua. Anda akan sangat merasa senang ketika disambut," kata pegulat profesional keturunan Amerika Serikat-Kanada itu.
Yang membuat perjalanan Natalya di Arab Saudi semakin istimewa adalah karena dia menjadi bagian sejarah di negeri tersebut. Dia ikut menjadi wanita pertama yang bertanding gulat di Arab Saudi.
"Saya merasa seperti sedang membuka pintu baru. Kami menciptakan ikatan yang lebih dekat dengan Arab Saudi. Ketika kita melihat kembali hubungan WWE dengan Arab Saudi, sebenarnya kami telah ada di sini selama bertahun-tahun. Kami telah datang ke Timur Tengah sejak 1990-an, " tambah wanita yang menjadi atlet gulat profesional sejak tahun 2000 itu.
Natalya pun bersyukur pertandingan gulat wanita WWE bisa diterima dengan baik oleh masyarakat Arab Saudi. Dia mengaku tak akan melupakan momen bersejarah ini.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih semua untuk menyambut kami dengan tangan terbuka," tutup Natalya yang sangat senang berada di Arab Saudi.
(gaf/eny)
Dalam pertandingan tersebut, Natalya keluar sebagai pemenangnya. Dari foto yang diunggahnya ke Instagram, Natalya dan Lacey sama-sama terharu karena bisa menjadi bagian dari sejarah di Arab Saudi. Keduanya menjadi wanita pertama yang bisa bertanding gulat di negara tersebut. Saat bertanding, penampilan mereka pun menyesuaikan dengan budaya Arab Saudi. Mereka mengenakan busana yang lebih tertutup yaitu kaus pink dan celana legging.
Natalya mengungkapkan kesannya bisa mengikuti pertandingan gulat pertama di Arab Saudi. Sejak mendarat di Jeddah, pegulat 32 tahun itu mengaku langsung disibukkan dengan berbagai kegiatan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: AP Photo/Amr Nabil |
"Kami sudah sangat sibuk sejak kami sampai. Kami pergi ke rumah sakit anak dan sudah banyak wawancara dengan media," katanya.
Pegulat wanita itu mengaku kunjungan pertamanya ke Arab Saudi, khususnya Riyadh, berjalan menyenangkan. Dia merasa orang-orang di Tanah Arab begitu baik.
"Satu hal yang menonjol bagi saya di perjalanan ini adalah orang-orang yang berada di Arab Saudi. Mereka sangat sopan dan hormat kepada kita semua. Anda akan sangat merasa senang ketika disambut," kata pegulat profesional keturunan Amerika Serikat-Kanada itu.
Yang membuat perjalanan Natalya di Arab Saudi semakin istimewa adalah karena dia menjadi bagian sejarah di negeri tersebut. Dia ikut menjadi wanita pertama yang bertanding gulat di Arab Saudi.
"Saya merasa seperti sedang membuka pintu baru. Kami menciptakan ikatan yang lebih dekat dengan Arab Saudi. Ketika kita melihat kembali hubungan WWE dengan Arab Saudi, sebenarnya kami telah ada di sini selama bertahun-tahun. Kami telah datang ke Timur Tengah sejak 1990-an, " tambah wanita yang menjadi atlet gulat profesional sejak tahun 2000 itu.
Natalya pun bersyukur pertandingan gulat wanita WWE bisa diterima dengan baik oleh masyarakat Arab Saudi. Dia mengaku tak akan melupakan momen bersejarah ini.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih semua untuk menyambut kami dengan tangan terbuka," tutup Natalya yang sangat senang berada di Arab Saudi.
(gaf/eny)
Pakaian Pria
Investment Piece Under 500K! Rekomendasi Ikat Pinggang Pria yang Bikin Celana Lebih Rapi & Proporsional
Kesehatan
Sering Mobilisasi & Terpapar Polusi? Ini Pilihan Masker Medis yang Nyaman Dipakai Sehari-Hari!
Pakaian Pria
Lebih Suka Pakai Jam Digital? Ini Rekomendasi Jam Digital yang Utamakan Fungsi +Bonus Tampilan Keren
Pakaian Pria
Cari Jam Automatic yang Kepakai Terus? Parlent Gallant Vortex 42MM Bisa Jadi Pilihan!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Heboh Wanita 'Nyemplung' di Kolam Tetangga Tanpa Busana, Ingin Jadi Mermaid
Curhat Wendy Red Velvet Makan karena Terpaksa, Bikin Fans Khawatir
Most Popular
1
Viral Rompi Lepas Pasang Jadi Tren Baju Lebaran, Ini Harganya di Tanah Abang
2
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
3
Ramalan Zodiak 10 Januari: Libra Lebih Teliti, Scorpio Masih Boros
4
Ramalan Zodiak Cinta 10 Januari: Pisces Lebih Tegas, Libra Singkirkan Ego
5
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
MOST COMMENTED












































Foto: AP Photo/Amr Nabil