Pakai Kostum Seksi 'League of Legends', Idol Korea Jadi Kontroversi
Rahmi Anjani - wolipop
Selasa, 18 Jun 2019 09:57 WIB
Jakarta
-
Johyun, anggota girlband Berry Good, sedang hangat jadi perbincangan di media sosial. Hal tersebut dikarenakan penampilan seksinya ketika tampil pada Gamedolympic 2019: Golden Card. Dalam acara yang juga dihadiri banyak idol tersebut Johyun memakai kostum karakter Ahri dari game 'League of Legends'. Terlihat seksi dengan busana yang mini, tampilan itu pun jadi kontroversi.
Dalam acara kompetisi permainan digital tersebut, Johyun memang tak tampil biasa. Ia menggunakan kostum unik dari karakter serigala dengan sembilan buntut bernama Ahri yang mengekspos bagian dada hingga bokong. Karena hal ini, Johyun jadi kontroversi.
Sejumlah orang memuji penampilannya yang dianggap cocok jadi Ahri. Tak sedikit pula yang mengagumi dan iri dengan bentuk tubuh idol cantik tersebut. Tapi banyak pula yang mengritik karena menganggap terlalu seksi.
Banyaknya kritikan membuat agensi BerryGood buka suara. Menurut agensi, memakai kostum cosplay tersebut bukan sepenuhnya keinginan Johyun. Dikatakan jika pihak penyelenggara lah yang memberikannya. Sebagai penikmat game, Johyun pun setuju untuk mengenakan busana yang memang sesuai dengan tema acara.
"Kami mendiskusikannya dulu dengan penyelenggara acara 'Gamedolympic 2019: Golden Card'. Untuk menyempurnakan cosplay-nya, penyelenggara menyediakan busana untuknya dan dia mengenakan. Johyun suka game itu di keseharian dan ingin berkomunikasi dengan gamers lain. Dia berencana bertemu dengan banyak fans melalui acara tersebut di masa depan," ungkap JTG Entertainment.
Karena itu, JTG Entertainment pun mengelak anggapan bahwa Johyun mengenakannya karena mencari atensi. "Dia tidak mengenakan busana itu untuk sengaja tampil seksi. Dia hanya mencoba untuk mereplika karakter. Kami meminta kalian untuk tidak mengintepretasikannya dengan cara yang salah," kata agensi. (ami/ami)
Dalam acara kompetisi permainan digital tersebut, Johyun memang tak tampil biasa. Ia menggunakan kostum unik dari karakter serigala dengan sembilan buntut bernama Ahri yang mengekspos bagian dada hingga bokong. Karena hal ini, Johyun jadi kontroversi.
Sejumlah orang memuji penampilannya yang dianggap cocok jadi Ahri. Tak sedikit pula yang mengagumi dan iri dengan bentuk tubuh idol cantik tersebut. Tapi banyak pula yang mengritik karena menganggap terlalu seksi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Istimewa |
"Kami mendiskusikannya dulu dengan penyelenggara acara 'Gamedolympic 2019: Golden Card'. Untuk menyempurnakan cosplay-nya, penyelenggara menyediakan busana untuknya dan dia mengenakan. Johyun suka game itu di keseharian dan ingin berkomunikasi dengan gamers lain. Dia berencana bertemu dengan banyak fans melalui acara tersebut di masa depan," ungkap JTG Entertainment.
Karena itu, JTG Entertainment pun mengelak anggapan bahwa Johyun mengenakannya karena mencari atensi. "Dia tidak mengenakan busana itu untuk sengaja tampil seksi. Dia hanya mencoba untuk mereplika karakter. Kami meminta kalian untuk tidak mengintepretasikannya dengan cara yang salah," kata agensi. (ami/ami)
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Pakaian Pria
Corduroy Jacket Jadi Outer Andalan Cowok yang Ingin Tampilan Casual Modern
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Most Popular
1
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
2
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
3
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
4
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
5
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
MOST COMMENTED












































Foto: Istimewa