Bikin Iri Fans Bollywood, Gadis Indonesia Ini Foto dengan Banyak Artis India
Anggi Mayasari - wolipop
Sabtu, 16 Sep 2017 17:08 WIB
Jakarta
-
Bagi sebagian orang bisa bertemu dan berfoto dengan artis idola merupakan salah satu hal luar biasa yang sangat membanggakan. Seperti yang dialami oleh wanita Indonesia ini yang bahagia telah bertemu banyak artis Bollywood dan berfoto bersama dengan sang idola.
Wanita yang bernama Lina Lutfia ini telah menyukai semua hal tentang India sejak dirinya berusia 12 tahun. Dan kini wanita kelahiran Banyuwangi, Jawa Timur itu telah membuat iri para fans Bollywood karena berhasil bertemu dan berfoto dengan banyak aktor maupun aktris kenamaan India.
Beberapa selebriti Bollywood yang pernah berfoto dengan Lina diantaranya yaitu Rani Mukherjee, Aamir Khan, Kareena Kapoor, Varun Dhawan, Deepika Padukone hingga sang raja Bollywood Shah Rukh Khan. Saat dihubungi oleh Wolipop, Linapun menceritakan awal mula dirinya bisa berkeliling ke beberapa negara demi bertemu dengan artis idolanya itu.
Semua berawal ketika Lina menonton konser bintang Bollywood Shah Rukh Khan dan Rani Mukherje di Jakarta pada 2012. Demi bertemu dengan idolanya itu, wanita berusia 27 tahun ini sampai menjual Handphonenya. Namun sayangnya, saat itu dirinya hanya bisa berfoto dengan Rani Mukherjee saja.
"Aku emang ngefans banget dari kecil. Tapi pas itu aku nggak bisa foto bareng Shah Rukh Khan. Terus nggak sengaja disana aku kenalan sama yang bawa Shah Rukh Khan itu. Nah pas ada konser di Malaysia gitu aku akrab sama promotornya terus dia kasih aku tiket nonton, hotel, free semua. Dan kamar hotelnya itu sebelahan sama Shah Rukh Khan," tutur Lina kepada Wolipop, Jumat (15/9/2017)
Lina tak sengaja berkenalan dengan seorang wanita cantik bernama Shirin Morani, anak produser film India yang sering membawa dan menyelenggarakan konser atau temu fans para artis Bollywood. Sejak akrab dengan anak promotor dan sponsor penyelenggara itu, Lina pun dengan mudahnya bisa bertemu dengan para bintang India.
"Aku sangat beruntung banget rezekinya, super beruntung, nggak sengaja ketemu dia dan super kebetulan. Aku jadi kenal sama semua promotor. Aku jadi kenal mereka sampai makan malem bareng semua artis," cerita Lina.
Sejak saat itu, Lina pun telah mengunjungi beberapa negara seperti Singapura, Srilanka, Kuwait, Oman, hingga Dubai untuk bertemu dan berfoto bersama para bintang Bollywood.
"Iya itu gratis dibayarin sama dia tapi kadang dibayarin bareng pacar. Pacar aku kan kerjanya sering keluar negeri gitu jadi yaudah kadang kalau lagi ada artis sekalian ketemu mereka dulu," terangnya.
Lina juga mengungkapkan bahwa memang sangat sulit sekali untuk bertemu dengan para selebriti Bollywood itu jika tak ada promotor yang membantunya.
"Kalau nggak ada orang dalem super susah banget buat ketemu artis. Aku aja ya duduk sebelahan sama Shah Rukh Khan nggak boleh pegang hp. Sangat-sangat ketat dan harus izin dulu sama bodyguard kalau mau foto," cerita Lina.
Merasa sangat beruntung karena telah bertemu dengan banyaknya idol Bollywood, Lina juga menambahkan masih ada keinginan dirinya yang saat ini belum terwujud. Yaitu bertemu dan berfoto dengan aktris Kajol serta Aishwarya Rai. (agm/kik)
Wanita yang bernama Lina Lutfia ini telah menyukai semua hal tentang India sejak dirinya berusia 12 tahun. Dan kini wanita kelahiran Banyuwangi, Jawa Timur itu telah membuat iri para fans Bollywood karena berhasil bertemu dan berfoto dengan banyak aktor maupun aktris kenamaan India.
Foto: dok. Instagram |
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Semua berawal ketika Lina menonton konser bintang Bollywood Shah Rukh Khan dan Rani Mukherje di Jakarta pada 2012. Demi bertemu dengan idolanya itu, wanita berusia 27 tahun ini sampai menjual Handphonenya. Namun sayangnya, saat itu dirinya hanya bisa berfoto dengan Rani Mukherjee saja.
"Aku emang ngefans banget dari kecil. Tapi pas itu aku nggak bisa foto bareng Shah Rukh Khan. Terus nggak sengaja disana aku kenalan sama yang bawa Shah Rukh Khan itu. Nah pas ada konser di Malaysia gitu aku akrab sama promotornya terus dia kasih aku tiket nonton, hotel, free semua. Dan kamar hotelnya itu sebelahan sama Shah Rukh Khan," tutur Lina kepada Wolipop, Jumat (15/9/2017)
Lina tak sengaja berkenalan dengan seorang wanita cantik bernama Shirin Morani, anak produser film India yang sering membawa dan menyelenggarakan konser atau temu fans para artis Bollywood. Sejak akrab dengan anak promotor dan sponsor penyelenggara itu, Lina pun dengan mudahnya bisa bertemu dengan para bintang India.
"Aku sangat beruntung banget rezekinya, super beruntung, nggak sengaja ketemu dia dan super kebetulan. Aku jadi kenal sama semua promotor. Aku jadi kenal mereka sampai makan malem bareng semua artis," cerita Lina.
Sejak saat itu, Lina pun telah mengunjungi beberapa negara seperti Singapura, Srilanka, Kuwait, Oman, hingga Dubai untuk bertemu dan berfoto bersama para bintang Bollywood.
"Iya itu gratis dibayarin sama dia tapi kadang dibayarin bareng pacar. Pacar aku kan kerjanya sering keluar negeri gitu jadi yaudah kadang kalau lagi ada artis sekalian ketemu mereka dulu," terangnya.
Lina juga mengungkapkan bahwa memang sangat sulit sekali untuk bertemu dengan para selebriti Bollywood itu jika tak ada promotor yang membantunya.
"Kalau nggak ada orang dalem super susah banget buat ketemu artis. Aku aja ya duduk sebelahan sama Shah Rukh Khan nggak boleh pegang hp. Sangat-sangat ketat dan harus izin dulu sama bodyguard kalau mau foto," cerita Lina.
Merasa sangat beruntung karena telah bertemu dengan banyaknya idol Bollywood, Lina juga menambahkan masih ada keinginan dirinya yang saat ini belum terwujud. Yaitu bertemu dan berfoto dengan aktris Kajol serta Aishwarya Rai. (agm/kik)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Most Popular
1
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
2
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
3
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
4
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik
5
Ramalan Zodiak 8 Januari: Cancer Introspeksi Diri, Leo Harus Belajar Mandiri
MOST COMMENTED












































Foto: dok. Instagram