Riasan Pengantin Wanita yang Menyeramkan ini Jadi Viral
Anggi Mayasari - wolipop
Senin, 22 Mei 2017 18:20 WIB
Jakarta
-
Setiap wanita tentu ingin tampil lebih cantik dan memukau di hari pernikahannya. Menjadi pusat perhatian di hari yang membahagiakan ini membuat sebagian besar wanita memercayakan riasannya kepada makeup artist profesional. Alih-alih tampil seperti Putri Disney cantik dan menakjubkan di hari pernikahan, wanita bernama Siafa ini malah tampil menyeramkan.
Pasangan kekasih Bindu dan Siafa ini melangsungkan pernikahan di Bomi, Country, Liberia. Namun pada momen sakral itu, Siafa tak menyangka bila wajahnya yang telah didandani oleh seorang penata rias profesional ini malah terlihat buruk karena riasan yang terlalu menor.
Foto riasan Siafa yang tak sesuai di hari pernikahannya ini menjadi viral di media sosial Facebook ketika seorang warga Liberia yang berbasis di Amerika mempostingnya. Philip Blamo merasa prihatin atas kondisi tersebut. Dalam keterangan fotonya itu, Philip menyarankan jika seorang penata rias seharusnya terlebih dahulu belajar hingga akhirnya menjadi profesional sehingga hasil riasan pengantin dapat terlihat memukau dan memesona.
"Ini adalah hal serius di Liberia, kami membutuhkan lebih banyak sekolah kosmetik. Wanita Liberia lainnya harusnya dapat berinvestasi dalam bisnis tata rias agar dapat membantu wanita lainnya dalam mempercantik wajah, rambut, dan kulit. Namun setelah menggunakan makeup artist, kurangnya keterampilan dan pelatihan secara profesional ini malah membuat wanita terlihat lebih buruk dari sebelumnya," tulis Philip dari New Creation International Ministries di Liberia pada akun Facebooknya.
Merasa tampil seram dengan wajah yang penuh makeup ini, Siafa akhirnya memutuskan untuk menghapus riasannya dan menjadi lebih natural di hari pernikahannya. Namun foto-foto dirinya mengenakan riasan menor yang tersebar di media sosial mendapat beragam komentar dari netizen. Beberapa netizen sempat bertanya-tanya mengapa warna kulit wajah Siafa berbeda dengan kulit tubuhnya.
"More than colorful. What's d meaning of the face white n d body black?," tulis salah satu netizen dengan nama akun Tarlee Tozoe. (agm/eny)
Pasangan kekasih Bindu dan Siafa ini melangsungkan pernikahan di Bomi, Country, Liberia. Namun pada momen sakral itu, Siafa tak menyangka bila wajahnya yang telah didandani oleh seorang penata rias profesional ini malah terlihat buruk karena riasan yang terlalu menor.
Foto: Dok. Facebook |
Foto riasan Siafa yang tak sesuai di hari pernikahannya ini menjadi viral di media sosial Facebook ketika seorang warga Liberia yang berbasis di Amerika mempostingnya. Philip Blamo merasa prihatin atas kondisi tersebut. Dalam keterangan fotonya itu, Philip menyarankan jika seorang penata rias seharusnya terlebih dahulu belajar hingga akhirnya menjadi profesional sehingga hasil riasan pengantin dapat terlihat memukau dan memesona.
"Ini adalah hal serius di Liberia, kami membutuhkan lebih banyak sekolah kosmetik. Wanita Liberia lainnya harusnya dapat berinvestasi dalam bisnis tata rias agar dapat membantu wanita lainnya dalam mempercantik wajah, rambut, dan kulit. Namun setelah menggunakan makeup artist, kurangnya keterampilan dan pelatihan secara profesional ini malah membuat wanita terlihat lebih buruk dari sebelumnya," tulis Philip dari New Creation International Ministries di Liberia pada akun Facebooknya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"More than colorful. What's d meaning of the face white n d body black?," tulis salah satu netizen dengan nama akun Tarlee Tozoe. (agm/eny)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Katy Perry Pamer Liburan Tahun Baru Bareng Justin Trudeau, Beri Kecupan Manis
Sosok Callum Turner, Tunangan Dua Lipa yang Diisukan Jadi James Bond
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik
Most Popular
1
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
2
Potret Menyentuh Pengantin Wanita yang Tampil Botak di Hari Pernikahan
3
Katy Perry Pamer Liburan Tahun Baru Bareng Justin Trudeau, Beri Kecupan Manis
4
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
5
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
MOST COMMENTED












































Foto: Dok. Facebook