Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Liburan ke Italia, Chrissy Teigen Beri Pesan Manis Untuk John Legend

Alissa Safiera - wolipop
Senin, 18 Jul 2016 10:12 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Rachel Murray/Getty Images for Spike
Jakarta - John Legend, Chrissy Teigen dan putrinya, Luna tengah menikmati liburan di Lake Como, Italia. Namun tak hanya memiliki pemandangan indah, Lake Como juga memiliki arti besar dalam perjalan cinta John dan Chrissy, yaitu menjadi lokasi pernikahan mereka.

Di hari Minggu lalu, Chrissy pun menulis pesan cinta yang manis untuk John melalui foto di akun Instagramnya. "Kembali ke tempat di mana semuanya dimulai," tulis model Sports Illustrated ini mengawali captionnya.

"Pertamakali datang ke sini di tahun 2007. Pemandu tur kapal membawa kami ke suatu tempat dekat danau dan menyuruh kami membuat permintaan. Aku meminta agar pria ini menjadi pria yang akan aku nikahi dan memiliki anak dengannya. Dan sepertinya John meminta cacio e pepe dengan rasa yang sempurna. Keduanya menjadi nyata, dan di sinilah kami," lanjut Chrissy.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

📷 @mrmikerosenthal

A photo posted by chrissy teigen (@chrissyteigen) on




Chrissy dan John pertamakalinya bertemu saat syuting video klip berjudul Stereo di tahun 2007. Tapi menurut John, jatuh cinta pada Chrissy bukanlah sejak pandangan pertama.




"Aku tidak seperti, 'inilah wanita yang aku nikahi' awalnya. Bagiku, aku adalah orang yang perlu waktu untuk menumbuhkan rasa itu. Baru beberapa tahun kemudian aku bisa melihat kami hidup bersama selamanya," kata John.

Setelah berkencan sejak 2007, akhirnya pasangan ini mengikat janji setia dengan pernikahan di Lake Como pada September 2013. Kebahagiaan Chrissy dan John semakin sempurna dengan kehadiran putri kecilnya, Luna di bulan April 2016 kemarin. (asf/asf)
Tags

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads