Foto: Artis Thailand yang Sangat Cantik Ini Ternyata Pria
Eny Kartikawati - wolipop
Jumat, 05 Feb 2016 13:08 WIB
Jakarta
-
Saat melihat foto-fotonya di halaman jejaring sosialnya, bisa jadi Anda tak akan mengira sosok Rinrada Thurapan yang sangat cantik ternyata pria. Seperti apa penampilan Rinrada?
Rinrada merupakan mahasiswa di sebuah universitas di Thailand. Namanya menjadi populer setelah ikut membintangi serial yang tayang di negerinya, Lovesick: The Series.
Dalam serial cinta remaja itu, Rinrada yang berwajah imut berperan sebagai anak sekolah. Dia mengenakan kemeja dan rok layaknya anak remaja perempuan. Sama sekali tidak terlihat dia seorang pria.
Saat syuting Lovesick: The Series berlangsung, seperti dikutip Rocket News, Rinrada belum melakukan operasi ganti kelamin. Hanya saja dia sudah menjalani operasi implan payudara.
Kehadiran media sosial membuat sosok Rinrada semakin menarik perhatian. Melalui akun Instagram @yoshirinrada, aktor muda ini kerap mengunggah foto-foto dirinya yang kini sudah berubah total menjadi wanita.
Yoshi menjadi sapaan akrab para penggemarnya di jejaring sosial. Pada foto-foto yang dipamerkan di Instagram terlihat wanita transgender itu sangat cantik dengan kulit putih, bibir mungil dan mata bak boneka. Pujian pun selalu diterima Rinrada di setiap foto yang diunggahnya. Sebagian besar penggemarnya menyebutnya sangat cantik.
Tidak banyak diketahui tentang sosok Rinrada. Media berbahasa Thailand yang pernah menulis tentang dirinya hanya menyebutkan kalau dia sudah merasa berbeda sejak usia 15 tahun.
(eny/eny)
Rinrada merupakan mahasiswa di sebuah universitas di Thailand. Namanya menjadi populer setelah ikut membintangi serial yang tayang di negerinya, Lovesick: The Series.
Dalam serial cinta remaja itu, Rinrada yang berwajah imut berperan sebagai anak sekolah. Dia mengenakan kemeja dan rok layaknya anak remaja perempuan. Sama sekali tidak terlihat dia seorang pria.
Saat syuting Lovesick: The Series berlangsung, seperti dikutip Rocket News, Rinrada belum melakukan operasi ganti kelamin. Hanya saja dia sudah menjalani operasi implan payudara.
Kehadiran media sosial membuat sosok Rinrada semakin menarik perhatian. Melalui akun Instagram @yoshirinrada, aktor muda ini kerap mengunggah foto-foto dirinya yang kini sudah berubah total menjadi wanita.
Yoshi menjadi sapaan akrab para penggemarnya di jejaring sosial. Pada foto-foto yang dipamerkan di Instagram terlihat wanita transgender itu sangat cantik dengan kulit putih, bibir mungil dan mata bak boneka. Pujian pun selalu diterima Rinrada di setiap foto yang diunggahnya. Sebagian besar penggemarnya menyebutnya sangat cantik.
Tidak banyak diketahui tentang sosok Rinrada. Media berbahasa Thailand yang pernah menulis tentang dirinya hanya menyebutkan kalau dia sudah merasa berbeda sejak usia 15 tahun.
(eny/eny)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
Most Popular
1
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket
2
Ramalan Zodiak Aquarius 2026: Karier Bersinar, Asmara Menghangat
3
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
4
Ramalan Zodiak Capricorn 2026: Karier Melaju, Cinta Masih Berliku
5
Review: Menjajal Hutan Spa di ONYX Resort Park Ubud
MOST COMMENTED











































