Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Kanye West Dinobatkan Sebagai Pria Paling Stylish 2015

Alissa Safiera - wolipop
Rabu, 30 Des 2015 07:27 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Getty Images
Jakarta - Kanye West menambahkan daftar pencapaiannya di tahun ini. Ia tidak hanya rapper, pebisnis, desainer, dan juga pria yang wajahnya selalu eksis di berbagai media, namun juga pria paling stylish di 2015 versi majalah fashion pria, GQ.

Selama dua tahun berturut-turut, Kanye West mengalahkan rival-rivalnya melalui sistem voting. Ia bersaing melawan puluhan pria lainnya dari berbagai profesi seperti penyanyi, atlet, model, desainer dan juga aktor. Misalnya The Weeknd, Justin Bieber, Zayn Malik, Jared Leto, Lucky Blue Smith dan banyak lagi lainnya.

GQ mengumumkan kabar tersebut di hari ini dengan Kanye West memenangkan suara terbanyak dalam 24 jam. Ia meraih 520.119 suara dan mengalahkan model Lucky Blue Smith yang mendapatkan 445.073 pemilih.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dukungan terbesar Kanye tak lain datang dari keluarganya. Pada tanggal 29 Desember kemarin, Kim Kardashian, Kourtney, Khloe dan bahkan Kris Jenner memenuhi media sosial mereka dengan meminta dukungan suara untuk ayah dari North dan Saint West itu.

"Khloe dan aku pasti di blocked karena kami tak bisa memberi vote lagi, sistemnya menendang kami! LOL #NotFair #KeepVoting," tulis Kim di akun Twitternya.

Setelah beberapa Tweet selanjutnya, Kim mengumumkan kemenangan Kanye: "Kalian berhasil semuanya!!!!! Kanye menang!!! Terima kasih untuk memilih! #GQ"

Awal tahun ini, penyanyi 38 tahun itu masuk dalam daftar pria paling stylish yang pernah ada versi GQ. Ia masuk di urutan 20 besar bersama pria keren lainnya seperti Ryan Gosling, Jay Z, Pharrell Williams, Bradley Cooper dan banyak lagi.

Seperti yang dikutip dari GQ, para pria tadi terpilih bukan dari penampilannya di karpet merah melainkan gaya street style mereka.

"Tim kami menghabiskan jam-jam yang tak terhitung mengumpulkan foto dari berbagai sumber. Tiap penampilan dari para nominasinya dengan apa yang mereka pakai setahun ke belakang," tertulis di situs resminya. "Mereka memiliki banyak kotak berisi data-data, sesi edit yang panjang yang diketuai oleh creative director Jim Moore dan design director Fred Woodward, dan masih terus berdebat untuk menjawab pertanyaan: Siapa yang benar-benar unik, effortless, memiliki gaya personal yang bisa dijadikan pelajaran?" (asf/asf)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads