Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Hamil 7 Bulan, Eks Model Playboy Jadi Kontroversi karena Perutnya Kecil

Eny Kartikawati - wolipop
Senin, 28 Sep 2015 09:23 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Twitter Coco Austin
Jakarta -

Coco Austin, mantan model Playboy ini tengah hamil anak pertama dari pernikahannya dengan rapper Ice-T. Coco belakangan menjadi kontroversi karena saat kehamilannya sudah memasuki usia tujuh bulan, perutnya masih tampak kecil.

Perut Coco yang tidak terlihat membesar seperti wanita hamil tujuh bulan pada umumnya itu diperlihatkannya melalui berbagai foto di akun jejaring sosialnya. Dia mengunggah foto saat tengah menemani sang suami di belakang panggung konser yang digelar baru-baru ini.

"Chilling baby..I'm just chillin. Backstage at BC concert supporting my man..That's how I roll #28weeks," begitu tulis Coco di Twitter.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada tweetnya tersebut dia menyertakan foto dirinya tengah berpose mengenakan kemeja biru transparan dan celana berwarna putih. Dari balik kemejanya itu terlihat perut wanita yang kini membintangi acara televisi Ice Loves Coco tersebut tampak tidak terlalu besar seperti sedang hamil tujuh bulan.

Para pengguna Twitter pun ramai membicarakan penampilan Coco ini. "@cocosworld you look amazing. I can't even tell you're pregnant," demikian salah satu komentar untuk wanita 36 tahun itu.

Sebelumnya pertanyaan serupa juga sudah sering didapatkan Coco akibat perutnya yang masih tampak kecil padahal usia kehamilannya semakin bertambah. Menyadari kontroversi soal kehamilannya, wanita yang pernah menjadi model Playboy pada 2008 itu memberikan klarifikasi di blog khusus kepada E! News.

Coco mengakui dia adalah wanita hamil yang tidak terlihat seperti hamil. "Tapi aku tidak perlu membuktikan kepada siapapun. Perutku memang membesar perlahan. Begitu perutku membesar, tidak akan ada lagi yang meragukannya," tulisnya.

Melalui Instagram, Coco juga pernah menjelaskan kenapa perut hamilnya belum terlihat meskipun usia kandungannya sudah memasuki trimester tiga. "Sepertinya semua kenaikan itu terjadi pada payudaraku," candanya.

(eny/eny)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads