Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Rayakan Setahun Pernikahan, Ini Momen Romantis Adam Levine dan Istri

Kiki Oktaviani - wolipop
Jumat, 24 Jul 2015 14:39 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

dok. Getty Images
Jakarta - Adam Levine dan Behati Prinsloo baru saja merayakan hari ulang tahun pernikahan mereka yang pertama di Cabo San Lucas, Meksiko. Hari pernikahan yang jatuh pada 19 Juli itu dirayakan keduanya dengan romantis. Adam tiba-tiba menyanyikan tembang romantis untuk model Victoria's Secret itu dihadapan banyak orang. Inilah momen-momen romantis lainnya pasangan selebriti tersebut.

1. Setelah Bertungan

Tidak ada hubungan asmara yang mulus, namun benar saja kata pepatah jika memang jodoh tidak akan kemana. Meski Adam Levine dan Behati Prinsloo sempat putus, namun keduanya memutuskan untuk kembali menjalin asmara. Belajar dari kesalahan yang lalu, tampaknya Adam dan Behati menjadi pribadi yang lebih baik hingga keduanya mantap memutuskan bertunangan. Saat pemutaran film yang dibintangi Adam, 'Begin Again' pada Juni 2014 silam menjadi momen perdana mereka tampil di publik berdua pasca menjadi pasangan bertunangan.

2. Pasangan Suami Istri

Saat datang ke acara MTV Video Music Awards 2014, keduanya baru saja sebulan resmi menikah. Tampak pentolan Maroon 5 itu memeluk erat istrinya seolah tidak ingin berjauhan.

3. Emmy Awards 2014

Sehari setelah acara MTV Video Music Awards, pasangan pengantin baru itu pun menghadiri acara penghargaan Emmy Awards. Adam yang tampak tampan dengan setelan jas dan kacamata hitam terlihat memeluk sang istri. Begitupula dengan Behati yang tidak melepaskan pandangannya dari suaminya itu. Keduanya menikah pada 19 Juli 2014 di Meksiko yang hanya dihadiri oleh keluarga dan teman terdekat saja. 

4. Kiriman Bouquet Bunga

Bouquet bunga mawar tersebut dikirim karena Adam tidak bisa datang ke fashion show Victoria's Secret 2014 yang dilaksanakan di London, pada Desember silam. Romantisnya, pria kelahiran Los Angeles 36 tahun lalu itu mengirimkan bunga yang super besar. Hati wanita mana yang tidak meleleh bila mendapatkan bunga super besar seperti itu. "I have the best husband!!!!!!!!!!" begitu tulis keterangan foto model 26 tahun itu di Instagram sambil berpose dengan bunga super besar berwarna merah.

5. Academy Awards 2015

Memiliki istri cantik dengan tubuh yang seksi memang bisa membuat pria-pria menjadi protektif. Saat berpose di karpet merah Academy Awards 2015, pelantun 'Sugar' itu tampak memeluk erat dan tak kuasa menahan diri untuk mencium istrinya yang cantik dengan gaun merah. 

6. After Party Academy Awards 2015

Masih dalam semarak acara Academy Awards 2015.  Setelah acara penghargaan untuk insan film tersebut usai, acara dilanjutkan dengan berpesta. Model cantik tersebut kembali tampil menawan dalam gaun Calvin Klein warna nude berpotongan halter strap, tanpa menggunakan bra. Sayangnya, saat berpose bersama sang suami, payudara model Victoria's Secret itu terintip dari balik busananya. Tidak ingin lebih banyak lagi kamera yang menangkap kejadian tersebut, Adam yang saat Oscar mengisi acara dengan menyanyikan lagu 'Lost Star' itu secara sigap menutupi bagian dada sang istri dengan tangannya.

7. Golden Globe 2015

Pose andalan Adam saat datang ke karpet merah dengan Behati adalah memeluk pinggang samping sang istri. Terlihat jelas dari bahasa tubuhnya bahwa Adam memang benar-benar memuja Behati. 
(kik/kik)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads