Product Review: Lipstik Cokelat dari Brand Lokal Rollover Reaction
Intan Kemala Sari - wolipop
Selasa, 15 Nov 2016 10:15 WIB
Jakarta
-
Lipstik masih menjadi sahabat sejati para wanita untuk melengkapi penampilannya. Semakin berkembangnya dunia kecantikan, warna lipstik pun semakin beragam. Mulai dari warna-warna dasar seperti pink, merah, oranye, hingga warna-warna yang cukup berani seperti merah gelap dan cokelat tua.
Sebuah brand kosmetik lokal, Rollover Reaction belum lama ini merilis lipstik Sueded Lip and Cheek dengan tiga warna baru yang bernuansa cokelat. Lipstik yang diberima nama Livv, Moss, dan Umma tersebut terinspirasi dari tiga selebriti Hollywood. Sudah bisa ditebak, nama-nama dari warna tersebut terinspirasi dari aktris Liv Tyler, Uma Thurman, dan supermodel Kate Moss.
Wolipop pun tertarik untuk mencoba ketiga warna tersebut. Lipstik dengan shades Moss memiliki warna cokelat tua yang paling gelap, seperti warna coklat. Lipstik dengan warna ini pernah dipakai Kate Moss saat masih muda. Lipstik dengan shades Livv memiliki warna cokelat karamel sedangkan Umma memiliki warna cokelat gelap kemerahan atau merah gelap.
Kemasannya sama seperti kemasan terdahulu, lipstik dikemas dengan tabung transparan yang mirip seperti balok, lengkap dengan kuas aplikatornya. Teksturnya tidak terlalu cair, lebih creamy dan agak kental karena lipstik ini juga berfungsi sebagai blush on cream.
Saat Wolipop memulaskannya pertama kali, warna lipstik terlihat cukup pekat dengan intensitas warna yang nyata seperti warna di kemasan. Lipstik juga tidak mengeluarkan aroma sehingga tidak menjadi masalah bagi Anda yang tidak suka lipstik beraroma.
Meski kuasnya tidak terlalu lancip, namun kuas aplikatornya cukup mudah meratakan lipstik dan membentuk bibir dengan sempurna. Setelah dipulaskan, lipstik perlahan menjadi matte, namun tidak dried matte alias tidak membuat bibir terasa berat dan kering. Kandungan pelembab di dalamnya membuat lipstik tetap terasa ringan digunakan.
Wolipop mencoba lipstik ini sejak pukul 07.00 pagi, dan lipstik tetap menempel hingga pukul 13.00 setelah digunakan untuk makan siang. Meskipun warnanya memudar di bagian tengah dan menempel di gelas, namun daya tahannya cukup lama.
Warna dengan shades Moss cocok digunakan untuk Anda yang gemar bereksperimen dengan warna-warna lipstik. Lipstik dengan shades Livv cocok digunakan untuk riasan sehari-hari dan Umma cocok dipadukan dengan riasan smokey eyes untuk tampilan yang lebih bold. Menariknya, ketiga lipstik ini cocok untuk semua warna kulit, terutama Moss dan Umma yang juga cocok untuk pemilik kulit kecokelatan.
Rollover Reaction Sueded Lip and Cheek ini bisa dibeli di situs resminya. Harga yang ditawarkan adalah Rp 119 ribu per satuan atau Rp 357 ribu untuk tiga warna. Tertarik mencobanya? (itn/itn)
Sebuah brand kosmetik lokal, Rollover Reaction belum lama ini merilis lipstik Sueded Lip and Cheek dengan tiga warna baru yang bernuansa cokelat. Lipstik yang diberima nama Livv, Moss, dan Umma tersebut terinspirasi dari tiga selebriti Hollywood. Sudah bisa ditebak, nama-nama dari warna tersebut terinspirasi dari aktris Liv Tyler, Uma Thurman, dan supermodel Kate Moss.
Wolipop pun tertarik untuk mencoba ketiga warna tersebut. Lipstik dengan shades Moss memiliki warna cokelat tua yang paling gelap, seperti warna coklat. Lipstik dengan warna ini pernah dipakai Kate Moss saat masih muda. Lipstik dengan shades Livv memiliki warna cokelat karamel sedangkan Umma memiliki warna cokelat gelap kemerahan atau merah gelap.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saat Wolipop memulaskannya pertama kali, warna lipstik terlihat cukup pekat dengan intensitas warna yang nyata seperti warna di kemasan. Lipstik juga tidak mengeluarkan aroma sehingga tidak menjadi masalah bagi Anda yang tidak suka lipstik beraroma.
Suede Lip and Cheeck Cream Moss. Foto: Intan Kemala Sari/Wolipop |
Meski kuasnya tidak terlalu lancip, namun kuas aplikatornya cukup mudah meratakan lipstik dan membentuk bibir dengan sempurna. Setelah dipulaskan, lipstik perlahan menjadi matte, namun tidak dried matte alias tidak membuat bibir terasa berat dan kering. Kandungan pelembab di dalamnya membuat lipstik tetap terasa ringan digunakan.
Wolipop mencoba lipstik ini sejak pukul 07.00 pagi, dan lipstik tetap menempel hingga pukul 13.00 setelah digunakan untuk makan siang. Meskipun warnanya memudar di bagian tengah dan menempel di gelas, namun daya tahannya cukup lama.
Sueded Lip and Cheek Cream Livv. Foto: Intan Kemala Sari/Wolipop |
Warna dengan shades Moss cocok digunakan untuk Anda yang gemar bereksperimen dengan warna-warna lipstik. Lipstik dengan shades Livv cocok digunakan untuk riasan sehari-hari dan Umma cocok dipadukan dengan riasan smokey eyes untuk tampilan yang lebih bold. Menariknya, ketiga lipstik ini cocok untuk semua warna kulit, terutama Moss dan Umma yang juga cocok untuk pemilik kulit kecokelatan.
Rollover Reaction Sueded Lip and Cheek ini bisa dibeli di situs resminya. Harga yang ditawarkan adalah Rp 119 ribu per satuan atau Rp 357 ribu untuk tiga warna. Tertarik mencobanya? (itn/itn)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Review: Menjajal Hutan Spa di ONYX Resort Park Ubud
Mencoba Hollywood Silkpeel di Airin, Hasil Glowing Instan Tanpa Downtime
Review: Lip Tint Espoir dengan Tekstur Selembut Whipped Cream
Begini Cara Mengeringkan Rambut Sebelum Pakai Hijab Agar Tidak Mudah Rusak
Review Color Corrector Terbaik: Charlotte Tilbury vs Haquhara, Ini Bedanya
Most Popular
1
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
2
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
3
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
4
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
5
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
MOST COMMENTED












































Suede Lip and Cheeck Cream Moss. Foto: Intan Kemala Sari/Wolipop
Sueded Lip and Cheek Cream Livv. Foto: Intan Kemala Sari/Wolipop