Romantisnya Lamaran Sepasang Selebgram Berlatar Ratusan Balon Udara
Rahmi Anjani - wolipop
Rabu, 14 Nov 2018 09:31 WIB
Jakarta
-
Melamar kekasih menjadi salah satu peristiwa paling penting dalam hidup seorang pria. Karenanya, banyak pria mengusahakan prosesi lamaran romantis yang mengesankan. Tak sedikit pula yang bahkan membawa sang kekasih hingga ke luar negeri. Hal serupa pun dilakukan selebgram sekaligus fotografer Jake Snow yang melamar pacarnya berlatar ratusan balon udara.
Fotografer asal Australia Jake Snow melamar kekasihnya beberapa waktu lalu. Ia pun memilih Turki sebagai lokasi untuk meminta pacarnya, Marie Fe menjadi istri. Bukan hanya karena latar pemandangan indah dari alam atau bangunan di sana namun juga ratusan balon udara yang sedang terbang.
Diabadikan dan diunggah di Instagram @mariefeandjakesnow, foto lamaran Jake Snow itu pun viral. Dalam unggahan itu, terlihat Jack tengah berlutut sambil menggenggam tangan Marie Fe yang juga teman travelingnya itu. Sang kekasih yang berasal dari Jerman itu pun tampak terkejut.
Lamaran tersebut tamapk dilakukan di sebuah atap yang ditata cantik dengan karpet, bantal, dan ornamen lain khas Turki. Momen itu terasa semakin romantis dan sempurna dengan latar belakang balon-balon udara. Dalam keterangan foto tertulis 'She said yes' yang berarti lamaran pria 26 tahun tersebut diterima.
Lamaran Jake Snow yang berlokasi di Cappadocia memang menjadi tempat popular untuk naik balon udara. Di akun Instgram mereka, terlihat jika keduanya juga banyak melakukan pemotretan di berlatar pemandangan tersebut.
Jack dan Marie telah berpacaran selama dua tahun. Keduanya pun punya kisah menarik. Mereka bertemu di sebuah pantai di Thailand. Sama-sama petualang, ketika itu Jack dan Marie harus berpisah karena Jack harus terbang ke Kamboja sedangkan Marie ke Vietnam. Merasa berjodoh dengan Marie, Jack yang sebelumnya belum pernah punya hubungan cinta pun menyusulnya ke negara tersebut.
Setelahnya mereka liburan ke Lombok selama empat hari lalu kembali ke negara masing-masing. Setelah itu Jack Snow dan Marie Fe memutuskan untuk bersama dan menghabiskan banyak waktu bepergian. Mereka pun membuat akun Instagram gabungan untuk mengabadikan momen traveling keduanya. (ami/ami)
Fotografer asal Australia Jake Snow melamar kekasihnya beberapa waktu lalu. Ia pun memilih Turki sebagai lokasi untuk meminta pacarnya, Marie Fe menjadi istri. Bukan hanya karena latar pemandangan indah dari alam atau bangunan di sana namun juga ratusan balon udara yang sedang terbang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lamaran tersebut tamapk dilakukan di sebuah atap yang ditata cantik dengan karpet, bantal, dan ornamen lain khas Turki. Momen itu terasa semakin romantis dan sempurna dengan latar belakang balon-balon udara. Dalam keterangan foto tertulis 'She said yes' yang berarti lamaran pria 26 tahun tersebut diterima.
Lamaran Jake Snow yang berlokasi di Cappadocia memang menjadi tempat popular untuk naik balon udara. Di akun Instgram mereka, terlihat jika keduanya juga banyak melakukan pemotretan di berlatar pemandangan tersebut.
Setelahnya mereka liburan ke Lombok selama empat hari lalu kembali ke negara masing-masing. Setelah itu Jack Snow dan Marie Fe memutuskan untuk bersama dan menghabiskan banyak waktu bepergian. Mereka pun membuat akun Instagram gabungan untuk mengabadikan momen traveling keduanya. (ami/ami)
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Pakaian Pria
Corduroy Jacket Jadi Outer Andalan Cowok yang Ingin Tampilan Casual Modern
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Viral Verificator
Viral Souvenir Pernikahan Tak Biasa, Tamu Bebas Merangkai Bunga Sendiri
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Most Popular
1
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
2
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang
3
Ramalan Zodiak 11 Januari: Aquarius Buat Rencana, Pisces Banyak Peluang
4
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
5
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
MOST COMMENTED











































