Viral, Curhat Istri Bertubuh Gemuk yang Suaminya Langsing
Anggi Mayasari - wolipop
Jumat, 09 Jun 2017 18:53 WIB
Jakarta
-
Terkadang sulit untuk percaya bahwa ada seseorang yang mau mencintai diri Anda dengan apa adanya, terlebih lagi jika Anda memiliki penampilan fisik yang dianggap kebanyakan orang tidak sempurna. Seperti yang dialami oleh wanita bertubuh gemuk yang fotonya memakai bikini bersama suaminya ini menjadi viral.
Jazzy mengunggah sebuah foto dirinya berpose di samping suaminya. Mereka tersenyum dan berpegangan tangan. Yang menarik dari foto tersebut adalah karena penampilan Jazzy dan suaminya tampak kontras. Jazzy memiliki tubuh berisi, sedangkan sang suami kekar dan berotot.
Dalam postingan Instagramnya itu, Jazzy bertanya-tanya bagaimana suaminya yang oleh kebanyakan orang dianggap memiliki tubuh ideal bisa mencintai dirinya. "Bagaimana dia bisa mencintai sesuatu yang tidak 'sempurna'? Bagaimana mungkin seseorang yang 'terlahir sehat' mencintai seseorang seperti saya? Saya tidak memiliki perut yang rata, tubuh saya bergoyang dan terguncang saat berjalan, jika saya menaiki tangga terlalu cepat, tubuh saya terengah-engah," tulis Jazzy.
Hingga akhirnya Jazzy mengerti untuk mencintai tubuhnya sendiri dan merasa sempurna pada diri sendiri. Pemilik akun Instagram dengan nama @a_body_positive_jazzy ini juga menyadari hal yang membuat suaminya menerima dan mencintainya adalah karena Jazzy mencintai tubuhnya sendiri.
"Tapi sekarang saya melihat saya memiliki tubuh yang 'sempurna'. Setiap lekukan, setiap stretch mark yang ada pada diri saya sempurna untuk membuat kami berdua bahagia. Saya mencintai tubuh saya dan akhirnya saya mengerti mengapa dia juga melakukannya!," ungkap Jazzy.
Postingan manis ini pun disukai oleh lebih dari 66 ribu pengguna Instagram lainnya. Foto Jazzy bersama suaminya ini pun dibanjiri komentar oleh para netizen yang memberikan pujian padanya.
"Senang membaca ini. Sangat menginspirasi dan manis. Mengingatkan saya untuk mencintai diri saya," komentar salah seorang netizen
(agm/eny)
Jazzy mengunggah sebuah foto dirinya berpose di samping suaminya. Mereka tersenyum dan berpegangan tangan. Yang menarik dari foto tersebut adalah karena penampilan Jazzy dan suaminya tampak kontras. Jazzy memiliki tubuh berisi, sedangkan sang suami kekar dan berotot.
Dalam postingan Instagramnya itu, Jazzy bertanya-tanya bagaimana suaminya yang oleh kebanyakan orang dianggap memiliki tubuh ideal bisa mencintai dirinya. "Bagaimana dia bisa mencintai sesuatu yang tidak 'sempurna'? Bagaimana mungkin seseorang yang 'terlahir sehat' mencintai seseorang seperti saya? Saya tidak memiliki perut yang rata, tubuh saya bergoyang dan terguncang saat berjalan, jika saya menaiki tangga terlalu cepat, tubuh saya terengah-engah," tulis Jazzy.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Dok. Instagram |
Hingga akhirnya Jazzy mengerti untuk mencintai tubuhnya sendiri dan merasa sempurna pada diri sendiri. Pemilik akun Instagram dengan nama @a_body_positive_jazzy ini juga menyadari hal yang membuat suaminya menerima dan mencintainya adalah karena Jazzy mencintai tubuhnya sendiri.
"Tapi sekarang saya melihat saya memiliki tubuh yang 'sempurna'. Setiap lekukan, setiap stretch mark yang ada pada diri saya sempurna untuk membuat kami berdua bahagia. Saya mencintai tubuh saya dan akhirnya saya mengerti mengapa dia juga melakukannya!," ungkap Jazzy.
Postingan manis ini pun disukai oleh lebih dari 66 ribu pengguna Instagram lainnya. Foto Jazzy bersama suaminya ini pun dibanjiri komentar oleh para netizen yang memberikan pujian padanya.
"Senang membaca ini. Sangat menginspirasi dan manis. Mengingatkan saya untuk mencintai diri saya," komentar salah seorang netizen
(agm/eny)
Kesehatan
Aktivitas Sehari-hari Lebih Terbantu, Rekomendasi Alat Bantu untuk Lansia di Rumah
Perawatan dan Kecantikan
Solusi Rambut Rusak Akibat Styling? Andalkan Duo Haircare Jepang Ini!
Home & Living
Ibadah di Tengah Hari yang Sibuk? Mukena & Sajadah Nyaman Itu Penting
Pakaian Wanita
Datang Ke Kondangan Jadi Pusat Perhatian! Cukup Kebaya Mewah & Tas Kecil Ini
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Setelah Cincin Berlian Nyaris Rp 1 M, Segini Harga Kalung Lamaran Syifa Hadju
Kisah Penantian 15 Tahun, Pasangan Ini Punya Anak Pertama Lewat Bayi Tabung
TikTok Viral Verificator
Viral Pasangan Nikah Cuma di KUA, Bajunya Bikin Salfok, Karya Desainer Top RI
TikTok Viral Verificator
Viral Menikah di KUA Tanpa Resepsi, Foto Estetik Pasangan Ini Bikin Salfok
Istri Ungkap Perselingkuhan Suami Usai Wafat, Transfer Rp 48 M ke WIL
Most Popular
1
Setelah Cincin Berlian Nyaris Rp 1 M, Segini Harga Kalung Lamaran Syifa Hadju
2
Cha Eun Woo Diperiksa Kasus Penggelapan Pajak Rp 229 M, Ini Kata Agensi
3
Katy Perry Tampil Bak First Lady Dampingi Justin Trudeau di Forum Ekonomi
4
Kim Kardashian Buka Suara Soal Kontroversi Tas Hermes dari Kulit Gajah
5
Ramalan Zodiak Cinta 22 Januari: Leo Harus Jujur, Scorpio Merasa Jenuh
MOST COMMENTED












































Foto: Dok. Instagram