Cerita IRT Banting Setir dan Sukses Jadi Kreator Fashion Shopee Live
Kemajuan teknologi telah membuka peluang bagi siapa saja untuk meraih kesuksesan dengan mengembangkan bakat dan minat mereka. Seperti Amel Hasanah, yang mewujudkan mimpinya menginspirasi banyak orang melalui dunia fashion dengan memanfaatkan Shopee Live.
Berawal dari peran sebagai ibu rumah tangga yang ingin membantu ekonomi keluarga, Amel melihat peluang besar di dunia digital. Pada tahun 2023, ia bergabung dengan Shopee Affiliate Program dan mulai aktif membagikan konten fashion di Shopee Live. Berkat ketekunan dan konsistensinya, ia kini menjadi salah satu kreator fashion terkemuka, dikenal dengan konten tips OOTD (outfit of the day) yang inspiratif.
Pemilik akun Shopee Live @amel_queens ini mengatakan bahwa ia belajar bagaimana cara melakukan live streaming yang efektif, mengikuti tren terbaru, dan memahami kebutuhan audiens. Meskipun prosesnya tidak selalu mudah, Amel terus belajar karena motivasinya untuk tetap menghasilkan uang tanpa harus meninggalkan rumah dan perannya sebagai ibu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Bagi saya, itu sangat penting karena saya juga ingin membantu suami mencukupi kebutuhan keluarga. Konsistensi dalam berkarya pun akhirnya membuat saya semakin mahir membagi waktu, hingga mampu menciptakan keseimbangan antara mengurus rumah dan membangun karier sebagai kreator di Shopee Live," ujar Amel, Jumat (27/9/2024).
Amel menekankan bahwa kesuksesannya tak lepas dari dukungan ekosistem Shopee dan kemampuannya dalam memanfaatkan berbagai fitur Shopee Live. Dalam waktu dua bulan, Amel mencapai ratusan juta setiap bulannya. Ia bahkan mampu merenovasi rumah, pergi umroh, dan membiayai pendidikan anak-anaknya.
Selain itu, Amel juga membangun "Rumah Shopee", sebuah studio tempat tinggal bagi tim yang membantunya. Studio ini membantu Amel fokus pada pembuatan konten berkualitas, dengan dukungan enam karyawan yang membantunya, termasuk co-host yang mendampingi dalam sesi live streaming.
Foto: Istimewa |
Kunci sukses Amel di Shopee Live adalah pemahaman mendalam tentang fitur seperti menggunakan kalender kampanye, beragam paket bundling, dan voucher khusus. Selain itu, persiapan teknis yang matang, serta interaksi yang kuat dengan audiens. Ia juga terus belajar dan mengikuti tren terbaru untuk menjaga kontennya relevan dan menarik. Kini, Amel berharap dapat terus menginspirasi perempuan Indonesia dan memperluas kolaborasi dengan UMKM lokal melalui platform Shopee.
Cara Amel Queens Mengoptimalkan Shopee Live
Menurut Amelia, kunci sukses berkreasi di Shopee Live terletak pada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mampu mengoptimalkan fitur ini secara maksimal, antara lain:
1. Memahami fitur secara mendalam
Bagi Amel, sangat penting untuk memiliki pemahaman mendalam tentang beragam kemudahan yang ditawarkan Shopee Live. Cara-caranya adalah dengan memanfaatkan berbagai kalender kampanye, beragam paket bundling, dan voucher khusus yang dapat menarik minat audiens dan meningkatkan konversi penjualan dari setiap konten yang diciptakan.
Selain itu, penting juga untuk menjalin hubungan erat dengan para brand lokal dan UMKM yang produknya sering dipromosikan. Koordinasi yang baik dengan seller memungkinkan kita menyediakan produk tepat waktu, relevan dengan tren terkini, dan sesuai dengan permintaan audiens.
2. Mempersiapkan Teknis & Membangun Interaksi
Selain itu, persiapan teknis lokasi shooting video sangat penting. Amelia menekankan bahwa pencahayaan yang baik, terutama untuk produk fashion, membantu menampilkan warna produk dengan jelas, sehingga lebih menarik bagi audiens.
Persiapkan juga aspek teknis lainnya seperti tata letak, properti, dan gimmick untuk meningkatkan kualitas konten. Tak kalah pentingnya, bangun interaksi dua arah yang kuat dengan audiens dengan menampilkan sikap ceria dan ramah saat live, serta siap menjawab setiap pertanyaan audiens membantu membangun loyalitas yang kuat, mendorong audiens untuk menjadi pelanggan setia.
3. Mempelajari Tren yang Terus Berkembang
Tips terakhir dan paling penting bagi Amel adalah kemauan untuk mempelajari tren yang terus berkembang. Kedepannya, ia pun bertekad untuk terus belajar banyak hal baru agar dapat menyuguhkan lebih banyak konten kreatif untuk menginspirasi lebih banyak perempuan Indonesia.
Amel juga berharap Shopee dapat terus menjadi wadah kolaborasi brand Lokal dan UMKM bersama konten kreator untuk saling memaksimalkan potensi. Dengan terus memperluas jangkauan traffic live streaming kepada audiens baru, para kreator seperti dirinya akan mampu menjangkau lebih banyak orang dan terus berkembang.
(ncm/ega)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
5 Cushion Hingga Bedak Lokal Terbaru untuk Kulit Berminyak yang Mencerahkan
5 Tren Sneakers yang In dan Out di 2026 untuk Referensi Belanja Sepatu Baru
5 Produk yang Bikin Makeup Tahan Lama Saat Pesta Tahun Baru 2026
Ide Tukar Kado yang Lucu untuk Acara Kantor, Harga di Bawah Rp 50 Ribu
METRO Hadirkan One Day Super Special dengan Diskon Hingga 50%
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
Tips Styling Dasi untuk Gaya Kasual, Diprediksi Jadi Tren Fashion 2026
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal












































