Acne Patch Warna-warni Lagi Tren, Ini 5 Rekomendasi yang Ampuh untuk Jerawat
Permasalahan jerawat memang kadang sulit diatasi hingga kamu mungkin perlu beberapa produk untuk merawatnya. Selain skincare, acne patch bisa juga diandalkan untuk menutup atau mengempeskan jerawat. Belakangan acne atau pimple patch sedang tren digunakan, terutama yang bentuknya unik dan warna-warni. Berikut pilihan acne patch menggemaskan yang patut dipertimbangkan:
Teddy Clubs Acne Patch
Acne Patch Warna-warni Foto: Dok. Brand |
Acne patch yang berfungsi untuk menutup dan merawat jerawat kini hadir dengan berbagai motif dan warna. Karena itu, kamu tak perlu takut menggangu penampilan wajah. Salah satu brand yang menawarkan banyak variannya adalah Teddy Clubs. Kamu bisa mendapati bentuk bunga hingga bintang dengan harga mulai dari Rp 29 ribuan. Item ini disebut bisa menyembuhkan jerawat dalam semalam.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kaleido Beaute Acne Patch Playful Series (HS)
Acne Patch Warna-warni Foto: Dok. Brand |
Acne patch bisa dipakai untuk menghindari jerawat terkena debu, polusi, atau paparan yang membuatnya meradang. Pilihannya yang menarik ditawarkan Kaleido Beaute. Produk ini mengandung Salicylic Acid dosis rendah karena itu cocok untuk pemilik kulit sensitif, ibu hamil dan menyesui selagi menyerap cairan jerawat. Kamu bisa mendapati motif kelinci dan anak ayam seharga Rp 29 ribu.
Neru Flower Acne Patch Hydrocolloid
Acne Patch Warna-warni Foto: Dok. Brand |
Pimple patch bermotif bunga warna-warni banyak ditawarkan. Pilihannya yang menarik karena dengan ukurannya yang lebih besar dan detail manik. Hadir dengan teknologi hidrokolid, item ini disebut datang meredakan jerawat bahkan fungal acne. Night patch ini dijual mulai dari Rp 20 ribuan.
La.personal Pimple Patch
Acne Patch Warna-warni Foto: Dok. Brand |
Pilihannya yang lebih 'bersinar' ditawarkan La.personal. Brand tersebut menyediakan berbagai varian pimple patch dengan motif bintang hingga kupu-kupu dengan tampilan hologram yang unik. Selain merawat jerawat, produk tersebut disebut dapat mencegahnya timbulnya dark spot dan kulit iritasi. Item ini dijual mulai dari Rp 28 ribuan.
MATHIS WOMEN Acne Patch Limited Edition Series
Acne Patch Warna-warni Foto: Dok. Brand |
Kamu yang ingin mendapatkan acne patch berbagai motif dalam satu kemasan bisa menemukan dalam varian birthday series di Mathis Women. Produk ini berfungsi untuk mengangkat jerawat yang sudah matang, menyembuhkan dan menutup luka bekas jerawat agar terhindar dari debu, iritasi dan infeksi. Acne patch day and night tersebut bisa dibeli mulai dari Rp 28 ribu.
(ami/ami)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
5 Cushion Hingga Bedak Lokal Terbaru untuk Kulit Berminyak yang Mencerahkan
5 Tren Sneakers yang In dan Out di 2026 untuk Referensi Belanja Sepatu Baru
5 Produk yang Bikin Makeup Tahan Lama Saat Pesta Tahun Baru 2026
Ide Tukar Kado yang Lucu untuk Acara Kantor, Harga di Bawah Rp 50 Ribu
METRO Hadirkan One Day Super Special dengan Diskon Hingga 50%
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
















































