5 Parfum Pria dari Brand Lokal yang Tahan Lama dan Punya Wangi Memikat
Belakangan semakin banyak parfum lokal yang menjadi favorit karena dinilai tidak kalah dari brand luar. Tak hanya wanita, tak sedikit merek yang juga menawarkan parfum pria dengan wangi memikat dan harganya terjangkau. Kamu yang sedang mencari parfum pria dari brand lokal yang punya aroma maskulin untuk menambah percaya diri, berikut lima rekomendasinya.
Carl & Claire Gentlemen
parfum pria brand lokal Foto: dok. Brand |
Brand Carl & Claire menawarkan parfum dengan beragam wangi. Tak hanya untuk wanita, merek tersebut juga menyediakan opsinya untuk pria yang menjadi salah satu best seller. Kamu yang mencari parfum tahan lama bisa mencoba opsi ini karena diklaim bisa tahan hingga 10 jam. Carl & Claire Gentlemen yang punya wangi aromatik citrus tersebut dikatakan bisa membuat kamu jadi pusat atensi. Item yang kental dengan aroma fresh spicy dan amber itu bisa dimiliki dengan Rp 300 ribuan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
HMNS Alpha
parfum pria brand lokal Foto: dok. Brand |
Selain Carl & Claire, brand parfum lokal yang patut dilirik oleh para pria adalah HMNS. Merek ini juga menyediakan varian untuk pria. Ada beberapa pilihan parfum pria tapi jika kamu ingin aroma yang menenangkan bisa memilih Alpha yang dikatakan punya aroma seperti secangkir teh hijau hangat. Kandungan green tea dikatakan membuat wewangian itu punya efek terapi dan membangkitkan mood. Adapun sentuhan citrus segar yang menyegarkan dan memotivasi.
Oullu En Terra Deep Dive
parfum pria brand lokal Foto: dok. Brand |
Pilihan parfum pria lokal dengan wangi-wangi unik bisa didapatkan dari brand Oullu. Untuk pria, kamu bisa memilih varian Deep Dive. Dikatakan jika produk tersebut punya wangi yang mirip aroma kulit. Item seharga Rp 389 ribu itu cocok dipakai untuk bekerja tapi punya kesan 'liburan di pantai' sehingga terasa lebih menyenangkan.
Gangga Artisan Perfumery
parfum pria brand lokal Foto: dok. Brand |
Brand parfum berikut mengutamakan produk yang ramah lingkungan, vegan, dan musk yang tidak sintetis. Gangga Artisan Perfumery menyediakan aroma untuk unisex yang bisa dipakai pria juga wanita. Salah satu yang direkomendasikan adalah varian Neroli yang punya wangi romantis. Item tersebut punya campuran wangi jeruk dan neroli, melati, vanila hingga melati yang membuat aromanya terasa intim.
Ragata
parfum pria brand lokal Foto: dok. Brand |
Brand parfum lokal lain yang dapat dipertimbangkan adalah Ragata. Untuk parfum pria, kamu bisa memilih varian Raiz Filos yang punya perpaduan aroma menarik yakni dari Lemon dan memberikan kesan wangi yang mewah. Parfum yang cocok dipakai sepanjang hari ini juga diklaim punya aroma yang segar, eksostis sekaligus menenangkan. Item itu dijual Rp 299 ribu untuk 100 ml.
(ami/ami)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
5 Cushion Hingga Bedak Lokal Terbaru untuk Kulit Berminyak yang Mencerahkan
5 Tren Sneakers yang In dan Out di 2026 untuk Referensi Belanja Sepatu Baru
5 Produk yang Bikin Makeup Tahan Lama Saat Pesta Tahun Baru 2026
Ide Tukar Kado yang Lucu untuk Acara Kantor, Harga di Bawah Rp 50 Ribu
METRO Hadirkan One Day Super Special dengan Diskon Hingga 50%
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
















































