Editor's Choice: 'Bersinar' dengan 5 Highlighter, Harga di Bawah Rp 200 Ribu
Rahmi Anjani - wolipop
Senin, 15 Agu 2016 13:55 WIB
Jakarta
-
Strobing semakin popular di kalangan para pecinta makeup. Teknik yang mengutamakan penambahan 'sinar' agar tampilan wajah berdimensi tersebut tentu membutuhkan highlighter sebagai bintang 'utama'. Sayangnya, berbagai brand ternama tidak menawarkan highlighter dengan harga murah. Tengok saja highlighter keluaran Becca seharga Rp 540 ribuan yang digemari para vlogger di Instagram. Ingin produk yang lebih terjangkau namun tetap berkualitas? Berikut lima rekomendasinya:
1. Maybelline FaceStudio Master Strobing Stick
Merek Amerika Serikat berikut meluncurkan produk terbaru yang memudahkan Anda mengaplikasikan teknik makeup tersebut. Highlighter itu dihadirkan dengan bentuk stick dan memang ditujukan untuk strobing. Item seharga Rp 131 ribuan ini pun diklaim dapat menambah dimensi, membuat mata lebih terbuka, dan merampingkan wajah. Produk dengan formula creamy tersebut juga akan menambah sinar secara tepat namun tidak memerlukan brush. Produk dengan varian dua warna ini cocok untuk Anda yang baru belajar menerapkan strobing.
2. Revlon Photoready Insta-Fix Highlighting Stick
Pilihan berikutnya juga hadir dengan bentuk stick. Item berikut merupakan bagian varian Photoready sehingga pantas digunakan sebelum selfie. Berbeda dengan item sebelumnya, produk seharga Rp 180 ribuan ini punya formula yang dilengkapi teknologi filter sehingga bisa terlihat seperti diterapkan oleh makeup artist profesional. Highlighter yang juga disediakan dengan dua warna berikut diklaim mistake-proof untuk mengaplikasi tampilan kontur.
3. ColourPop Highlighter
Merek Colourpop cukup digemari para beauty enthusiast karena cukup berkualitas namun tidak terlalu mahal. Salah satu item yang sedang banyak digunakan vlogger adalah highlighter berikut. Disediakan dengan 16 warna, tak heran jika produk ini banyak dicari orang. Salah satunya yang difavoritkan adalah Lunch Money yang berwarna keemasan. Dapat diterapkan dengan jari tangan atau brush, tergantung hasil akhir yang diinginkan. Miliki produk itu dengan harga Rp 110 ribuan.
4. NYX Born to Glow Liquid Illuminator
NYX menawarkan produk illuminator yang punya kegunaan seperti highlighter. Kali ini pilihannya hadir dengan bentuk cair dalam kemasan tube yang mudah dibawa traveling. Item tersebut bisa dikenakan di bagian tulang pipi, bagian atas bibir, atau bagian atas dada untuk tampilan wajah yang lebih radian. Sebuah ulasan dari Total Beauty mengatakan jika produk itu cepat kering dan tidak mudah luntur saat hari sedang panas. Illuminator tersebut bisa dibeli seharga Rp 100 ribuan.
5. TonyMoly Crystal Blusher
Makeup ala Korea memang tidak terlalu familiar dengan penggunaan highlighter. Namun Tony Moly menyediakan blusher yang bisa digunakan untuk memberi efek lifting pada wajah. Item nomor 8 pun pantas diterapkan untuk Anda yang tidak mau terlalu berlebihan dalam menambahkan efek bersinar. Anda dapat menerapkannya di riasan keseharian untuk terlihat lebih segar. Produk itu dijual dengan harga Rp 100 ribuan. (ami/ami)
1. Maybelline FaceStudio Master Strobing Stick
![]() |
2. Revlon Photoready Insta-Fix Highlighting Stick
![]() |
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
4. NYX Born to Glow Liquid Illuminator
![]() |
5. TonyMoly Crystal Blusher
![]() |
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
5 Cushion Hingga Bedak Lokal Terbaru untuk Kulit Berminyak yang Mencerahkan
5 Tren Sneakers yang In dan Out di 2026 untuk Referensi Belanja Sepatu Baru
5 Produk yang Bikin Makeup Tahan Lama Saat Pesta Tahun Baru 2026
Ide Tukar Kado yang Lucu untuk Acara Kantor, Harga di Bawah Rp 50 Ribu
METRO Hadirkan One Day Super Special dengan Diskon Hingga 50%
Most Popular
1
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
2
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
3
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
4
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
5
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
MOST COMMENTED
















































